Suara.com - Aaliyah Massaid rutin membagikan momen honeymoon bersama Thariq Halilintar. Penampilan pasangan pengantin baru selama bulan madu mengundang atensi.
Selama beberapa hari bulan madu di Italia, Aaliyah Massaid gonta-ganti outfit untuk menunjang penampilannya. Kebanyakan, pilihan outfit Aaliyah memiliki desain simpel dengan warna menyejukkan pandangan.
Meski terlihat simpel, faktanya outfit yang dikenakan Aaliyah Massaid harganya bukan kaleng-kaleng. Salah satunya terlihat ketika dirinya memakai mini dress tanpa lengam warna hijau.
Busana itu dipakai Aaliyah Massaid ketika menikmati pemandangan Tuscany, Italia. Walaupun terlihat simpel, nyatanya Aaliyah Massaid tetap memakai barang-barang branded berharga fantastis.
Dilihat dari unggahan @aaliyah.outfit, baju yang dikenakan Aaliyah adalah Triie Dress Green yang dibanderol Rp775 ribu. Harga dress itu paling murah dibanding aksesori yang dikenakan.
Sandal dipakai sahabat Aurel Hermansyah itu adalah Chypre Calfskin Sandals White seharga Rp14,6 juta. Sedangkan kacamatanya keluaran brand Celine yang dijual seharga Rp8,9 juta.
Paling mencolok dari semuanya adalah tas yang dipakai Aaliyah Massaid. Dia kedapatan memakai produk dari brand favorit old money Loro Piana seri Extra Bag L27 Calfskin Dark Lichen Green seharga Rp59,9 juta.
Melihat harga outfit Aaliyah, netizen pun memberikan beragam komentar.
"Terlihat simpel tapi harganya yang gak simpel," kata netizen.
"OMG tas Rp56 juta, sandal Rp14 juta jiwa miskinnku meronta-ronta Aaliyah fashionnya gak kaleng-kaleng," sahut yang lain.
"Menyala all, vibes old money?," puji yang lain.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Tren Kuliner 2025: UMKM Lokal Jadi Bintang di Panggung Makanan Dunia
-
Chemical, Physical, atau Hybrid Sunscreen? Begini Cara Pilih Tabir Surya untuk Usia 40-an
-
5 Sepatu Jalan Kaki Paling Nyaman Dipakai Seharian, Mulai Rp300 Ribuan
-
Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
-
Mengapa Pertanian Berkelanjutan Menjadi Kunci Masa Depan Indonesia
-
5 Fakta Menarik Tas Kulit yang Dipakai PM Jepang Sanae Takaichi, Pesanan Langsung Melonjak
-
5 Rekomendasi Sunscreen Gel SPF 50 Terbaik, Cocok untuk Tipe Kulit Berminyak
-
5 Rekomendasi Energy Gel Terbaik di Indomaret untuk Lari, Murah Meriah!
-
Satu dari Tiga Pemimpin Bisnis Global Adalah Perempuan, Tapi Modal Masih Jadi Kendala
-
Dari Barat ke Timur, Sorong Kedatangan Toko Retail yang Hadirkan Pengalaman Belanja Seru