Suara.com - Gempa Bumi berskala besar diperkirakan akan terjadi di Indonesia. Hal ini sudah diprediksi oleh BMKG, dan bahkan dinyatakan hanya tinggal menunggu waktu saja. Namun sebenarnya adakah daftar daerah yang terkena gempa megathrust ini?
Gempa megathrust sendiri merupakan jenis gempa yang ukurannya di atas 9 skala Richter. Gempa ini demikian hebat hingga dapat memicu kerusakan yang besar, dan berpotensi mendatangkan tsunami. Tentu penting untuk mengetahui daerah mana saja yang diperkirakan akan terdampak secara langsung.
Daftar Daerah yang Kemungkinan Terdampak
Gempa sendiri diperkirakan akan terjadi di area Selat Sunda dan area Mentawai-Siberut. Maka daerah yang terdampak juga tidak akan terlalu jauh dari wilayah perkiraan pusat gempa tersebut. Secara singkat berikut prediksi dari BMKG terkait daerah yang kemungkinan akan terdampak.
Pesisir Barat Sumatera, daerah ini akan merasakan gempa hingga skala 8,9 SR, dan tsunami dengan ketinggian puluhan meter. Area seperti Banda Aceh, Meulaboh, Medan, Sibolga, Nias, Padang, Pariaman, Kepulauan Mentawai, Bengkulu, Mukomuko, Enggano, Bandar Lampung, Kalianda, pesisir Lampung dan beberapa kota pesisir lain akan jadi area yang terdampak
- Pesisir Selatan Jawa, seperti misalnya Anyer, Carita, Pandeglang, Pelabuhan Batu, Pangandaran, Cilacap, Yogyakarta, Bantul, Kulon Progo, Kebumen, Purworejo, Cilacap, Pacitan, Trenggalek, Banyuwangi, dan sekitarnya
- Nusa Tenggara, seperti misalnya Mataram, Lombok, Sumbawa, Kupang, Flores, Sumba, dan berbagai area sekitarnya
- Sulawesi Utara, mulai dari Bitung, Manado, Bolaang Mongondow, dan sekitarnya
- Maluku, seperti Ambon, Ternate, Kepulauan Banda, dan sekitarnya
Dampak Gempa dan Tsunami
Seperti disebutkan di bagian awal tadi, bahwa gempa megathrust ini tidak hanya akan ‘datang’ dengan goncangan tanah saja, namun juga berpotensi tinggi hadir bersama tsunami. Sebab gempa dipicu aktivitas tektonik di lempeng benua yang mengalami tumbukan dan kemudian muncul patahan di bawah laut.
Pada skala besar, patahan ini memicu efek gerakan air yang masif sehingga tsunami muncul dan bisa mencapai daratan. Meski dari data yang telah tercatat tsunami yang mencapai daratan tidak berukuran puluhan meter, namun gelombang awal tsunami dan puncaknya dapat mencapai ukuran seperti ini.
Dampak dan kerusakannya demikian hebat sehingga mitigasi yang disiplin perlu dilakukan untuk mengurangi kerugian harta, benda, dan potensi tingginya korban jiwa.
Itu tadi sekilas tentang daftar daerah yang terkena gempa megathrust dan potensi tsunami yang hadir. Semoga artikel singkat ini dapat memberikan informasi yang berguna, dan selalu ikuti perkembangan terbaru dari badan terkait seperti BMKG dan pemerintah daerah.
Kontributor : I Made Rendika Ardian
Baca Juga: Diprediksi Bakal Terjadi di Indonesia, Apa Itu Gempa Megathrust?
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
5 Sepatu Padel Nike Murah, Berkualitas dan Nyaman Harga Mulai Rp500 Ribuan
-
5 Sepatu Badminton Terbaik untuk Kelas Profesional, Harga Mulai Rp 700 Ribuan
-
7 Serum untuk Mencerahkan Bibir Gelap, Bikin Cerah Merona Seketika
-
Ogah Pasang AC Ribet? 5 AC Portable Ini Solusinya, Dinginnya Semriwing!
-
5 Bedak Padat yang Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Atasi Jerawat dan Minyak di Wajah
-
3 Moisturizer Wardah untuk Mencerahkan dan Memudarkan Flek Hitam, Harga Terjangkau
-
Pak Amin Siapanya Nikita Mirzani? Ekspresi Sedihnya saat Dampingi Sidang Vonis Jadi Sorotan
-
5 Pilihan Liptint Glossy Buat Kulit Sawo Matang, Mulai Rp40 Ribuan!
-
FEB UI Gelar Lagi Pengabdian Masyarakat di RW 10 Manggarai: dari Nganggur ke Peluang Usaha
-
10 Tips Menjaga Kesehatan saat Musim Hujan, Tubuh Tetap Fit