Suara.com - Mulan Jameela ternyata memiliki hubungan yang akur dengan mantan suaminya, Harry Nugraha. Hal ini terlihat dalam beberapa unggahan yang dibagikan Harry Nugraha di akun Instagram.
Diketahui pernikahan Mulan Jameela dengan Harry Nugraha berakhir di tahun 2005 silam. Dari pernikahan itu, keduanya dikaruniai 2 anak yakni Tiara Savitri dan Rafly Aziz.
Lantas siapa sosok mantan suami Mulan Jameela itu? Simak penjelasan berikut ini.
1. Berpisah Secara Baik-Baik
Sebelum dinikahi Ahmad Dhani, Mulan Jameela pernah berumah tangga bersama Harry Nugraha. Dari pernikahan ini, keduanya dikaruniai dua anak bernama Tiara Savitri dan Rafly Aziz.
Pernikahan pertama Mulan Jameela ini diketahui berpisah secara baik-baik. Hal inilah yang jadi alasan hubungan Mulan dengan mantan suaminya tetap terjalin akur walaupun sudah bercerai.
2. Punya Kehidupan Masing-Masing
Pernikahan Mulan Jameela dengan Harry Nugraha berakhir di 2005 silam. Meski sudah lama bercerai, baik Mulan maupun Harry kini memiliki kehidupan baru bersama keluarga masing-masing. Keduanya pun memilih tetap menjaga komunikasi yang baik demi kedua anak mereka.
3. Mulan Dekat Dengan Istri Mantan Suami
Bahkan Mulan Jameela juga dekat dengan istri sang mantan suami. Diketahui Harry Nugraha sudah menikah lagi dengan perempuan bernama Sofia Upay.
Mulan dan Sofia tak segan memperlihatkan rasa sayang perhatian satu sama lain. Hal ini terlihat keyika momen ulang tahun, keduanya saling mengucapkan dengan kalimat manis. Sebutan Wonder Woman sempat Sofia Upay ucapkan untuk Mulan Jameela.
4. Kompak Bersama Anak
Walau telah bercerai, Mulan Jameela dan Harry Nugraha tetap kompak memberi perhatian untuk anak-anak mereka. Salah satu bentuk perhatian itu terlihat dari kedatangan keduanya saat hari kelulusan anak.
Baca Juga: Diduga Gelar Pesta Usai Pelantikan, Segini Gabungan Kekayaan Ahmad Dhani dan Mulan Jameela
Seperti salah satunya adalah momen kelulusan Tiara Savitri yang dihadiri Harry Nugraha dan Mulan Jameela. Keduanya memang terus mendukung Tiara dan Rafly di setiap langkah mereka.
5. Saling Support
Mulan Jameela dan Harry Nugaraha juga saling memberikan dukungan. Hal ini terlihat ketika Mulan Jameela dan Tiara Savitri membuka bisnis kecantikan. Harry Nugraha bersama istrinya ikut datang sebagai bentuk dukungan.
6. Pekerjaan Harry Nugraha
Tak banyak yang tahu, Harry Nugraha berprofesi sama seperti Ahmad Dhani. Harry adalah seorang bassist dan penulis lagu dari grup band bernama Rereku. Bukan hanya sebagai musisi, Harry juga berprofesi sebagai guru yang mengajar di salah satu SMA di Bandung.
Kontributor : Trias Rohmadoni
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Perjalanan Karier Gubernur Riau Abdul Wahid: Dulu Jadi Cleaning Service, Kini Kena OTT
-
Bagaimana Kisah Junko Furuta? Fotonya Picu Protes Netizen Jepang Usai Dipajang Nessie Judge
-
5 Rekomendasi Sunscreen Ringan, Anti Makeup Longsor untuk Usia 40-an
-
Arti Istilah Mabuk Agama, Lebih Berbahaya dari Korupsi?
-
5 Rekomendasi Lip Gloss Rp40 Ribuan untuk Bibir Hitam agar Terlihat Plumpy dan Juicy
-
Profil Gamal Albinsaid, Disebut Sosoknya Mendekati Zohran Mamdani Wali Kota Muslim Pertama di NY
-
Bikin Deddy Corbuzier dan Sabrina Debat, Begini Hukum Nafkah untuk Istri yang Bekerja
-
5 Rekomendasi Mascara Waterproof Mulai Rp 30 Ribuan: Anti Luntur dari Hujan, Keringat, dan Air Mata
-
Apa Zodiak yang Paling Red Flag? Ini 6 Tips Jitu untuk Menghadapi Mereka
-
5 Potret Terbaru Diana Pungky, Wajah Awet Muda di Usia Setengah Abad Lebih