Suara.com - Yummy Expo 2024 akan segera hadir pada 17-19 Oktober 2024 di JIEXPO Kemayoran, Hall B, Jakarta, sebagai ajang kuliner terbesar yang mempertemukan pelaku industri makanan dan minuman (F&B) dengan pecinta kuliner Nusantara. Pameran ini menghadirkan ragam tenant yang siap memanjakan lidah pengunjung, sekaligus menjadi peluang bisnis bagi mereka yang bergerak di sektor F&B.
Yummy Expo 2024 menghadirkan tenant Business-to-Business (B2B) yang terdiri dari pemasok bahan baku berkualitas tinggi yang siap mendukung para pelaku usaha F&B dalam meningkatkan daya saing dan inovasi produk mereka. Ini menjadikan Yummy Expo sebagai tujuan ideal bagi pengusaha dan profesional di sektor kuliner untuk menemukan produk terbaru yang relevan dengan kebutuhan industri.
Tenant di Yummy Expo akan menawarkan produk dari berbagai kategori yang mencakup kebutuhan industri F&B secara luas. Beberapa kategori yang akan hadir termasuk kopi, teh, cokelat, produk dairy seperti susu dan keju, serta produk segar seperti sayur-mayur, buah-buahan, ragam potongan daging, frozen and chilled food, hingga seafood. Selain itu, tersedia berbagai pilihan halal food & beverage yang memenuhi standar kebutuhan pasar. Tidak ketinggalan, inovasi dalam bidang packaging equipment and supplies serta produk F&B yang berkelanjutan juga akan dipamerkan di pameran ini.
Head of Yummy, Annisa Paramita menyampaikan antusiasmenya terhadap pameran tahun ini.
"Yummy Expo 2024 bukan hanya sekadar pameran, tetapi merupakan platform di mana para pelaku industri dapat berkolaborasi, memperluas jaringan, dan menemukan inovasi baru. Kami menghadirkan tenant-tenant terbaik yang siap menyuguhkan produk F&B berkualitas dari berbagai kategori. Ini adalah kesempatan emas bagi pelaku usaha untuk mengeksplorasi potensi industri kuliner yang lebih luas dan penuh inspirasi," ujar Annisa.
Dengan tenant yang menawarkan produk niche seperti ne food and wine, Yummy Expo juga diharapkan menjadi wadah edukasi dan networking yang penting bagi para pengusaha. Acara ini dirancang untuk mempertemukan pemasok dengan distributor serta memberikan peluang untuk menjalin kemitraan bisnis yang saling menguntungkan. Selain itu, berbagai talkshow dan live cooking class akan menghadirkan wawasan baru dari para pakar dan chef ternama di bidang kuliner, memberikan inspirasi bagi pengembangan bisnis F&B.
“Melalui pameran ini, kami ingin mendorong pelaku industri F&B untuk terus berinovasi dan memberikan produk yang berkualitas bagi pasar Indonesia. Yummy Expo adalah tempat di mana inovasi dan kolaborasi terjadi, dan kami mengundang semua pihak untuk bergabung dan berpartisipasi dalam event ini,” tambah Annisa.
Jangan lewatkan kesempatan untuk menikmati pengalaman kuliner terbaik di Yummy Expo 2024. Segera daftarkan dirimu di https://yummyexpo2024registration.com/ dan temukan beragam inspirasi kuliner yang siap memanjakan lidah sekaligus memperluas bisnis kamu. Sampai jumpa, food enthusiasts!
Berita Terkait
- 
            
              Basreng Indonesia Ditarik BPOM Taiwan, Kenali Ciri-Ciri Cemilan dengan Pengawet Berlebihan
 - 
            
              Potensi Ekonomi Sektor Obat dan Makanan Tembus Rp6 Ribu T
 - 
            
              Mau Glowing Gak Cuma Modal Skincare? Coba Tambahin 8 Makanan Ini di Menu Harianmu
 - 
            
              Dukung FLOII Expo 2025, BRI Dorong Ekosistem Hortikultura Indonesia ke Pasar Global
 - 
            
              Ulat di Menu MBG SMAN 1 Kamal Diklaim Bisa Dikonsumsi: Benarkah?
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 
Terkini
- 
            
              Sekolah Kuliner Elite, Berapa Biaya Kuliah di Le Cordon Bleu Paris seperti Sabrina Alatas?
 - 
            
              5 Day Cream Mengandung Niacinamide untuk Cegah Kusam dan Penuaan Dini
 - 
            
              Bibir Kering Cocok Pakai Lipstik Apa? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Tahan Lama
 - 
            
              Kulit Glowing Bukan Cuma dari Skincare, 5 Suplemen Terbaik untuk Kecantikan dari Dalam
 - 
            
              5 Lip Serum untuk Mencerahkan Bibir Gelap bagi Perokok Aktif, Harga Mulai Rp18.000
 - 
            
              Tes Kesetiaan: Seberapa Besar Potensimu untuk Selingkuh?
 - 
            
              5 Moisturizer Mengandung Niacinamide dan Ceramide untuk Cegah Penuaan Dini
 - 
            
              4 Exfoliating Serum untuk Kulit Glowing Maksimal bagi Wanita Usia 30-an
 - 
            
              3 Serum Peptide untuk Mengencangkan Kulit Bagi Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Awet Muda
 - 
            
              7 Sepatu Lari Adidas Adizero Terbaik 2025, Running Shoes Favorit Pelari Kalcer