Suara.com - Jordi Onsu sudah beberapa kali diisukan menjadi seorang mualaf. Hal ini lantaran Jordi kerap memberikan pernyataan soal kekagumannya dengan agama Islam.
Baru-baru ini, adik dari Ruben Onsu tersebut mengunggah dua video di Youtube dengan judul "Mualaf" yang diunggah pada Senin (28/10/2024) lalu. Dalam video tersebut, Jordi pun menjelaskan alasannya untuk mempelajari agama Islam. Salah satu kegiatan yang dilakukan Jordi adalah bertafakur.
"Eh,percaya gak kalau gue pernah ikut tafakur? Coba gue tanya lo deh, lo tau gak tafakur itu apa? Ikut kajian bro," ungkap Jordi dalam video tersebut. Ia pun mengaku mendapatkan ketenangan batin usai mencoba ikut kajian atau bertafakur.
"Kalo gue lebih ke siraman rohani aja sih, batin gue berasa lebih tenang," lanjutnya.
Meskipun merasa tenang saat mempelajari agama Islam lebih dalam, namun Jordi Onsu sndiri secara tidak langsung membantah isu soal dirinya yang dikabarkan sudah memeluk agama Islam.
"Ya gapapa, biarin aja. Gue tetap dengan keyakinan dan apa yang gue percaya, ya gue jalanin sekarang," ucap adik dari Ruben Onsu tersebut.
Tafakur sendiri kerap menjadi salah satu metode berbenah diri yang juga diterapkan oleh Nabi Muhammad SAW. Amalan tafakur ini juga dilakukan sebagai bentuk manusia untuk mengenal Allah SWT.
Lalu, apa sebenarnya definisi dari tafakur menurut Islam? Simak inilah selengkapnya.
Penjelasan soal Tafakur
Baca Juga: Silsilah Keluarga Jordi Onsu Punya Darah Arab, Kini Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
Secara harfiah, Tafakur didefinisikan sebagai aktivitas manusia untuk berpikir. Dalam ajaran agama Islam, seorang Muslim ataupun Muslimah dianjurkan untuk bertafakur agar lebih memahami kuasa Allah SWT.
Menilik laman Kankemenag.id, Ada beberapa bentuk tafakur yang memiliki tingkatan masing-masing, yaitu :
1. Barang siapa yang bertafakur tentang masalah hidupnya, menyelidiki apa yang sebenarnya terjadi, berserah diri kepada Allah, mengambil hikmah dari setiap kejadian, maka pahala tafakur ini diganjar sama dengan pahala satu tahun beribadah.
2. Barang siapa yang bertafakur tentang ibadahnya, amal baik dan buruknya selama berada di dunia, maka akan diganjar pahala 70 tahun beribadah.
3. Barang siapa yang bertafakur untuk mengenal Allah SWT. dan segala kuasanya, maka akan diganjar pahala 1000 tahun beribadah.
Jenis-jenis tafakur ini pun dijelaskan oleh Syaik Abdul Qadir Al-Jailani dalam kitabnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok