Suara.com - Setelah disindir bertubi-tubi, kesaksian mengenai kelebihan dan kebaikan Raffi Ahmad kembali viral. Suami Nagita Slavina itu nyatanya membuat sederet rekan artis terkesan.
Hal itu terlihat lewat kompilasi video yang dibagikan oleh akun TikTok @zakykurni. Dalam video tersebut muncul pendapat dari Uus, Deddy Corbuzier, Desta hingga Mpok Atiek tentang sosok Raffi Ahmad.
Uus sempat menyinggung soal Raffi Ahmad dalam podcast Deddy Corbuzier. Keduanya mengaku dibuat salut dengan sikap Raffi yang tetap menjawab telepon atau pesan di tengah keesibukannya yang padat.
"Dari semua orang yang mungkin susah dikontak bahkan gue pun kadang-kadang sulit dikontak," kata Uus.
"Dia kalau di WhatsApp langsung telepon bos," sahut Deddy Corbuzier.
"Iya kan? Meskipun di main HP, dia tetap dengerin apa yang kita omongin," ungkap Uus.
"Itu kelebihan dia yang gak semua orang punya," balas Deddy.
"Gila sih," sahut Uus.
Dalam kesempatan berbeda, Desta juga membahas soal Raffi Ahmad yang tetap meluangkan waktu saat dihubungi. Desta menyanjung Raffi di hadapan orangnya langsung.
"Dia pasti telepon balik, dan WhatsApp gak pernah gak dibalas sama dia. Luar biasa, ini anak kecil tapi mengagumkan," celetuk sahabat Vincent Rompies tersebut.
Kebaikan sosok yang karib disapa Sultan Andara juga pernah diungkap oleh Mpok Atiek yang mengaku sering mendapat transferan dari Raffi. Mpok Atiek menyebut Raffi Ahmad paling sedikit menransfer uang Rp5 juta kepadanya saat bertemu.
"Jadi kalau ketemu 'Mak udah ditranfer'. Begitu cek Rp5 juta. Setiap ketemu," beber Mpok Atiek.
Video pengakuan artis mengenai Raffi Ahmad kembali diperbincangan usai ayah dua anak itu diduga disindir oleh Andre Taulany dan Andhika Pratama Cs di acara Lapor Pak saat membawakan lawakan soal pemberian gelar kehormatan dari kampus abal-abal.
Sejumlah warganet pun memberikan reaksi menohok lantaran salut dengan sikap Raffi Ahmad.
"Gak bisa dilakukan oleh Andre dan Andika," tulis warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- 5 HP RAM 8 GB Paling Murah Cocok untuk Gamer dan Multitasking Berat
Pilihan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah mulai Rp 1 Jutaan, Cocok untuk Ojol!
-
Saham BBRI Dekati Level 4.000 Usai Rilis Laba Bersih Rp41,23 Triliun
-
Harga Emas Turun Tiga Hari Beruntun: Emas Jadi Cuma 2,3 Jutaan di Pegadaian
-
Indonesia Ngebut Kejar Tarif Nol Persen dari AS, Bidik Kelapa Sawit Hingga Karet!
-
Prabowo Turun Gunung Bereskan Polemik Utang Whoosh
Terkini
-
5 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Coverage Terbaik Untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp50 Ribuan
-
Cara Bikin Darah Palsu untuk Halloween: 4 Resep dari Bahan Dapur untuk Efek Realistis
-
Urutan Zodiak Berdasarkan Tanggal Lahir, Elemen dan Kecenderungan Sifatnya
-
Berapa Perbedaan Biaya Umrah Mandiri vs Travel? Kini Dilegalkan Negara
-
Kenapa Orang Pakai Kostum Seram saat Halloween? Ternyata Ada Makna Mendalam di Baliknya
-
8 Pilihan Lipstik Warna Hitam untuk Tampil Gothic saat Halloween, Mulai Rp40 Ribuan
-
Petualangan Rasa di Kota Kembang: Jelajahi Sarapan, Camilan, dan Makan Malam Ikonik Bandung
-
Viral Lipstik Anak ala Lily Putri Nagita Slavina, Aman BPOM dan Harganya Murah Meriah!
-
Pendidikan Deddy Corbuzier dan Sabrina Chairunnisa, Pilih Cara Elegan Umumkan Perceraian
-
6 Shio yang Diramal Paling Beruntung Hari Ini, Ada yang Sedang OTW Tajir!