Wacana mengenai makan siang bergizi yang menjadi agenda Presiden dan Wakil Presiden Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming hingga saat ini masih menjadi bahan perbincangan publik terutama di media sosial. Tak terkecuali kalangan artis ikut mengomentari hal ini.
Salah satu aktor, Fedi Nuril, turut menyampaikan pertanyaan mengenai program makan siang bergizi ini. Lewat cuitan di akun X pribadinya @realfedinuril, ia menanyakan terkait kemungkinan program makan siang bergizi ini dengan budget Rp10 ribu.
“Kepada ahli gizi di X, apakah Rp10 ribu memang memungkinkan menyediakan satu porsi makanan bergizi lengkap untuk anak dan ibu hamil?” tulis Fedi Nuril.
Seorang Ahli Gizi atau Nutritionist yang telah terdaftar menanggapi cuitan Fedi Nuril ini. Pemilik akun @hafizha_anisa yang berasal dari Bali ini menerangkan atau menjelaskan skema ideal satu porsi makan gratis dengan budget Rp10 ribu.
Skema Ideal Satu Porsi Makan Gratis Rp10 Ribu
Ahli Gizi Hafizha Anisa mencantumkan pembagian anggaran sebesar Rp10 ribu yang dibagi menjadi tiga dengan rincian biaya makan 70% sebesar Rp7.000, biaya packing dan jasa antar 15% sebesar Rp1.500, serta keuntungan mitra 15% sebesar Rp1.500.
Menurutnya, pembagian bahan makanan per kandungan nutrisi dengan budget Rp7.000 sebagai berikut:
- Protein: Rp4.200
- Karbo: Rp1.500
- Sayur: Rp500
- Bumbu dan minyak: Rp800
Pemilik akun ini juga mencantumkan keterangan mengenai kebutuhan gizi anak dalam satu hari. Makan gratis dapat disebut bergizi cukup jika mampu memenuhi sepertiga kebutuhan kalori anak dalam satu hari dengan rincian sebagai berikut:
- Umur 7-9 tahun: 1650 kalori
- Umur 10-12 tahun: 1900 kalori
Dengan demikian, kalori makan gratis harus mampu menyediakan 550-630 kalori dan protein 10 gram per sajian. Contoh makanan dengan 10 gram protein di antaranya:
Baca Juga: Anggaran Makanan Bergizi Bumil Cuma Rp10 Ribu, DPR RI Diusulkan Jadi Kelinci Percobaan
- 1 telur ayam dan 1 potong tempe
- 5 telur puyuh dan 2 potong oncom
- 1 potong hati ayam dan 1 gelas sari kedelai
- 2 sdm ikan teri dan 1 potong tahu
- 1/3 ikan mas dan 2 sdm kacang tanah kupas
Ia juga mencantumkan keterangan bahwa dengan anggaran Rp10 ribu, bahan lauk protein di atas harus mampu dibeli mitra katering dengan harga Rp4.200 sesuai dengan pembagian anggaran.
Sedangkan untuk ibu hamil, mereka membutuhkan ekstra kalori sebesar 100 kalori serta 10 gram protein. Penjelasan yang diberikan di atas merujuk pada standar kecukupan gizi Indonesia dan Nutrition Guidelines FAO untuk school meals dari low and midle income countries.
Kontributor : Rizky Melinda
Berita Terkait
-
Jawab Pertanyaan Fedi Nuril, Ahli Gizi: Cukupkah Rp4.200 untuk Dua Jenis Protein?
-
Anggaran Makanan Bergizi Bumil Cuma Rp10 Ribu, DPR RI Diusulkan Jadi Kelinci Percobaan
-
Fedi Nuril Heran Prabowo Kasih Rp10 Ribu untuk Makan Bergizi Gratis, Ahli Gizi Dicolek: Apa Mungkin?
-
Anggaran Makan Bergizi Gratis Cuma Rp10 Ribu, Cak Imin: Bukan Trial, Harus Begitu Karena Anggaran Terbatas
-
Fedi Nuril Sentil Dharma Pongrekun, Jumlah Suara Lebih Sedikit dari KTP yang Terdaftar
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Apa Warna Lipstik untuk Bibir Tipis? Ini 5 Rekomendasi Produknya
-
5 Sunscreen Wardah untuk Cegah Kerutan dan Flek Hitam di Usia 55 Tahun ke Atas
-
7 Rekomendasi Lipstik untuk Bibir Gelap agar Terlihat Muda dan Fresh
-
5 Rekomendasi Sunscreen yang Cocok untuk Kulit Kering dan Kusam
-
5 Serum Wardah Paling Laris untuk Hempas Flek Hitam dan Kerutan di Usia 50-an
-
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
-
Tak Sekadar Juara, Ini Cerita Inspiratif di Balik Kompetisi Robotik Siswa Indonesia
-
3 Cushion Pixy untuk Tutupi Garis Halus pada Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
-
Review dan Harga Sunscreen KOMAR MAX, Apa Saja Varian Terbaiknya?
-
Cara Bikin CV 'Sat-set' Dilirik HRD: Gak Perlu Bayar Jasa Rp600 Ribu!