Suara.com - Bekerja saat berpuasa cukup sulit dipertahankan karena fokus kerja sering kali terganggu akibat rasa lapar dan haus. Hal ini umumnya terjadi pada hari-hari pertama Ramadan karena tubuh belum terbiasa dengan kebiasaan baru berpuasa.
Tak jarang kita juga akan mudah merasa mengantuk ketika tengah bekerja, apalagi dalam kondisi perut kosong dan lapar. Fokus pun akan mudah menurun sehingga semangat kita dalam bekerja jadi tidak maksimal.
Namun, bukan tidak mungkin untuk tetap fokus bekerja meski berpuasa selama sebulan penuh. Kita hanya perlu beberapa tips dan trik untuk meningkatkan fokus dan menghilangkan kantuk. Simak beberapa tips untuk mencegah ngantuk dan mengembalikan fokus di tempat kerja selama ramadhan berikut ini.
1. Sesuaikan Jadwal Tidur dengan Sahur
Saat berpuasa, rutinitas harian kita akan mengalami perubahan yang signifikan karena kita harus bangun pagi untuk sahur. Bagi kamu yang memiliki kebiasaan tidur larut malam, sebaiknya usahakan untuk tidur lebih awal agar dapat bangun pagi untuk sahur dan mendapatkan nutrisi yang dibutuhkan untuk fokus bekerja di siang hari.
2. Jaga Porsi Makan Tetap Cukup
Puasa membuat kita lapar dan haus seharian penuh dan membuat kita makan lebih banyak, terutama saat berbuka. Kita pasti akan tergoda dengan berbagai makanan dan minuman manis, bahkan gorengan dan junk food.
3. Hindari Konsumsi Gula Berlebih
Sayangnya, makanan ini tidak baik untuk dikonsumsi berlebihan saat berpuasa karena kandungan gulanya yang tinggi sehingga membuat kita cepat lapar dan haus. Selain itu, lonjakan gula yang terjadi setelah makan dapat membuat kita tiba-tiba berenergi, tetapi tidak akan bertahan lama dan memiliki efek samping yang membuat sakit dan pegal-pegal.
Baca Juga: 5 Tips Menjaga Napas Tetap Segar Selama Puasa, Bye Bau Mulut!
4. Tetap Bugar dengan Berolahraga
Meski sedang berpuasa, tidak ada alasan untuk berhenti berolahraga. Berolahraga dapat meningkatkan metabolisme dan produktivitas hingga 50%. Sebaliknya, dengan tidak berolahraga dan tidak aktif bergerak, tubuh akan terasa lebih lemah, lesu, dan kurang bertenaga sehingga akan mengurangi fokus dalam bekerja dan bahkan mudah mengantuk.
5. Pahami prioritas kerja
Selama berpuasa, kita perlu mengatur jam kerja karena semakin siang, semakin sedikit energi yang kita miliki. Fokus kerja pun akan menurun. Oleh karena itu, usahakan untuk mulai bekerja sedini mungkin. Jika memungkinkan untuk bekerja setelah salat subuh, lakukanlah!
Jangan lupa untuk mengatur urutan pengerjaan pekerjaan. Prioritaskan pekerjaan yang sulit dilakukan sehingga kita dapat mengerjakannya saat energi dan fokus sedang maksimal, seperti rapat, panggilan kerja, dan interaksi langsung.
Itulah beberapa tips yang bisa kamu terapkan untuk mencegah kantuk saat bekerja ketika berpuasa. Selamat mencoba!
Berita Terkait
-
7 Menu Sahur Praktis yang Tak Perlu Waktu Lama Untuk Memasak
-
5 Tips Menjaga Napas Tetap Segar Selama Puasa, Bye Bau Mulut!
-
1001 Malam Ramadan di All Sedayu Hotel Kelapa Gading, Tawarkan Menu Iftar Mancanegara
-
7 Manfaat Ajaib Kurma: Dari Lancarkan Pencernaan Hingga Jantung Sehat!
-
Puasa Tetap Cantik: Tips Aman Pakai Lipstik Tanpa Batal Puasa
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus
-
Sosok Zohran Mamdani, Wali Kota Termuda dan Muslim Pertama dalam Sejarah New York
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
-
Profil dan Pendidikan Gusti Purbaya, Kukuhkan Diri sebagai Raja Baru Keraton Solo di Usia 22 Tahun