Suara.com - Fachri Albar kembali tersandung kasus penyalahgunaan narkoba. Aktor yang juga anak musisi kawakan Ahmad Albar itu dikabarkan ditangkap Polres Metro Jakarta Barat pada Minggu (20/4/2025).
Disebutkan bahwa Fachri ditangkap seorang diri di kediamannya di kawasan Cirendeu, Jakarta Selatan pada pukul 20.00 WIB.
"Kami mengonfirmasi bahwa telah mengamankan seorang pria berinisial FA," ungkap Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, Kompol Vernal Armando Sambo, dikutip pada Rabu (23/4/2025). Disebutkan pula bahwa jenis narkoba yang dipakai oleh Fachri masih didalami pihak kepolisian.
Mirisnya, ini bukan kali pertama Fachri terjerat dalam kasus penyalahgunaan narkoba. Aktor yang berperan di film "Pengabdi Setan" ini setidaknya sudah tiga kali berurusan dengan pihak berwajib karena masalah narkoba.
Dua di antaranya terjadi selama Fachri berumahtangga dengan Renata Kusmanto. Tak heran jika sosok Renata turut disorot publik di tengah ramainya kasus narkoba yang diduga dihadapi Fachri.
Sebagai pengingat, Fachri pernah ditangkap pada tahun 2018. Kala itu polisi menyita barang bukti berupa 0,8 gram sabu dalam kemasan plastik, 13 tablet Dumolit, satu butir Calmlet, dan beberapa alat isap sabu.
Berdasarkan putusan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, aktor kelahiran 15 November 1981 itu divonis menjalani rehabilitasi selama 7 bulan di RSKO Cibubur.
Tujuh tahun berselang, Fachri kembali dikabarkan tersandung kasus narkoba. Tidak heran jika kini sosok Renata sang istri turut menuai atensi publik, termasuk perjalanan spiritualnya hingga menjadi mualaf jelang dinikahi Fachri.
Kisah Renata Kusmanto Mualaf Sebelum Dinikahi Fachri Albar
Baca Juga: Kondisi Fachry Albar Usai Ditangkap Polisi, Sedang Gunakan Narkoba?
Renata Kusmanto merupakan merupakan seorang model dan aktris yang dilahirkan pada 7 November 1982. Di balik gemerlap kariernya sebagai peragawati, Renata juga dikenal luas sebagai istri dari Fachri Albar dan telah dikaruniai 2 anak dari pernikahan tersebut.
Renata dan Fachri sendiri diketahui menikah pada 12 Juni 2014. Namun keduanya harus menghadapi rintangan besar sebelum menikah, yakni perbedaan agama yang dianut.
Renata yang sebelumnya merupakan penganut agama Katolik dikabarkan menjadi mualaf tak sampai sebulan sebelum resmi dinikahi Fachri. Momen Renata menjadi mualaf ini dilakukan di Masjid Sunda Kelapa.
Disampaikan oleh Plt Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kebayoran Baru kala itu, Wahidin, Renata masuk Islam pada 6 Mei 2014. Nama Renata juga tidak diubah setelah mantap mengucapkan dua kalimat syahadat.
Sebagai seorang mualaf, Renata tentu memerlukan bimbingan untuk terus memperdalam ilmu agama Islam. Renata mengaku mempelajari tata cara ibadah sampai belajar mengaji dari ibu mertuanya.
Setelah menikah, rumah tangga Fachri dan Renata terhitung jauh dari kabar miring. Mirisnya, baru 4 tahun berumah tangga, Fachri justru dikabarkan ditangkap polisi karena kasus narkoba.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR