Suara.com - Memilih sepatu jalan kaki merupakan sebuah hal yang penting, terlebih untuk para orang tua. Sebab mereka berisiko mengalami lebih banyak masalah kaki dibandingkan orang yang usianya lebih muda.
Menurut dokter penyakit kaki, Damian Roussel, DPM., beberapa masalah kaki yang kerap muncul seiring bertambahkan usia adalah bunion, hammertoes, arthritis, dan plantar fasciitis.
Oleh karena itu, perlu diperhatikan betul-betul sepatu jalan apa yang digunakan para orang tua. Pastikan sepatu jalan tersebut memiliki alas yang kokoh, stabil, serta bantalan empuk agar bisa membatu para orang tua meningkatkan keseimbangan dan menghindari jatuh.
Lalu apa saja sepatu jalan yang aman dipakai orang tua? Melansir verywell fit, berikut beberapa rekomendasi sepatu jalan untuk orang tua yang sudah teruji keamanannya.
1. Asics Gel-Contend 9
Harga: Rp1.225.792 (asics.com)
Asics Gel-Contend 9 sangat nyaman dipakai, bentuknya bisa menyesuaikan kaki pemakainya, dan sangat suportif. Sol luar karet yang mencengkeram membuat pemakainya stabil dan aman selama jalan. Sepatu ini juga tiak membuat kaki terasa nyeri ketika dipakai.
2. Sketchers Slip-Ins Go Walk 7 Springtime
Harga: Rp1.499.000 (skechers.id)
Sketchers Slip-Ins Go Walk 7 Springtime dirancang ringan dan menyerap keringat, jadi cocok untuk pejalan kaki yang kakinya mudah berkeringat. Orang tua yang tinggal di daerah beriklim hangat juga cocok memakai sepatu yang satu ini. Selain itu, sepatu ini juga memiliki bantalan yang terasa sangat nyaman dipakai berjalan jauh di berbagai medan.
3. Hoka Clifton 9 Men's
Harga: Rp2.499.000 (planetsports.asia)
Baca Juga: 5 Rekomendasi Heels yang Cocok untuk Kaki Lebar, Anti Lecet dan Nyaman Dipakai Seharian
Melansir verrywell fit, Hoka Clifton 9 Men's dinilai cocok dipakai orang tua untuk jalan kaki karena sangat empuk dan stabil. Sepatu ini juga menawarkan bantalan dan dukungan yang baik sehingga memungkinkan pemakainya berjalan lebih jauh tanpa nyeri lutut atau pinggul.
4. New Balance 928v3 Walking Shoes
Harga: Rp2.533.642 (newbalance.com)
New Balance 928v3 Walking Shoes dilengkapi dengan teknologi bawaan untuk memberikan kontrol gerakan dan stabilitas. Teknologi tersebut membuat sepatu New Balance 928v3 Walking Shoes bisa menstabilkan gaya berjalan sekaligus meningkatkan keseimbangan. Kaki dan pergelangan juga terasa tertopang dengan baik dan stabil, bahkan saat berjalan menanjak dan di berbagai medan.
5. New Balance Women's Fresh Foam X More v5
Harga: Rp2.599.000 (newbalance.com)
New Balance Women's Fresh Foam X More v5 merupakan pilihan terbaik untuk orang tua yang ingin jalan kaki atau berdiri berjam-jam dan membutuhkan sepatu yang tahan lama serta nyaman. Sebab sepatu ini dilengkapi dengan sol tengah mewah yang bisa menjaga kaki dan punggung bebas dari nyeri saat berjalan atau berdiri berjam-jam.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
10 Bedak Padat untuk Tutupi Garis Penuaan Usia 50 Tahun ke Atas
-
Daftar Universitas dengan Jurusan IT Terbaik di Indonesia, PTN dan PTS
-
Dorongan Implementasi Bangunan Hijau untuk Infrastruktur Berkelanjutan di Indonesia
-
Cara Klaim Kacamata Gratis Pakai BPJS Kesehatan, Ini Syarat dan Alurnya
-
7 Barang MR DIY di Bawah Rp50 Ribu yang Cocok Jadi Kado Natal
-
Hubungan Kepemilikan Kucing dengan Kesehatan Mental, Benarkah Bisa Picu Gangguan Skizofrenia?
-
6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
-
Ramalan Zodiak 17 November 2025: Peluang, Cinta, Keberuntungan dan Keuangan Hari Ini
-
10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
-
Adu Pendidikan Gusti Purbaya vs KGPH Mangkubumi yang Berebut Tahta Raja Solo