Wahyudin Moridu dari Partai Apa? Begini Karier Politiknya
Wahyudin Moridu sendiri diketahui merupakan anggota DPRD Provinsi Gorontalo periode 2024–2029, mewakili daerah pemilihan (Dapil) 6 yang meliputi Kabupaten Boalemo dan Pohuwato.
Pria yang terlahir pada tahun 1995 ini tercatat menjadi salah satu anggota legislatif termuda di Provinsi Gorontalo karena baru berusia 29 tahun saat dilantik.
Namun, anggota fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini bukan pemain baru. Ayahnya, Darwis Moridu merupakan Bupati Boalemo yang pernah terjerat kasus korupsi pembangunan jalan.
Meski usianya masih relatif muda di dunia politik, Wahyudin pernah menjabat sebagai Anggota DPRD Kabupaten Boalemo periode 2019–2024. Artinya, ia sudah mengemban amanah publik di tingkat kabupaten saat usianya lebih muda.
Mengacu pada laman Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) KPK, Wahyudin tercatat telah melaporkan kekayaannya sebanyak tujuh kali sejak tahun 2018 hingga 2024.
Pelaporan tersebut dilakukan sejak ia maju sebagai calon legislatif DPRD Kabupaten Boalemo hingga kemudian menduduki posisi sebagai Sekretaris Fraksi PDIP di DPRD Provinsi Gorontalo.
Menariknya, dalam kurun waktu itu, Wahyudin justru melaporkan nilai kekayaan yang mengalami penurunan dari tahun ke tahun. Pada 2022, misalnya, ia bahkan melaporkan kekayaannya minus Rp415 juta.
Laporan terbaru pada 2024 juga menunjukkan hal serupa, di mana Wahyudin mencatatkan kekayaan minus Rp2 juta dalam dokumen LHKPN miliknya.
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri
Baca Juga: Walkot Prabumulih Arlan dari Partai Apa? Viral Punya 4 Istri, Kini Heboh Kasus Kepsek
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus
-
Sosok Zohran Mamdani, Wali Kota Termuda dan Muslim Pertama dalam Sejarah New York
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
-
Profil dan Pendidikan Gusti Purbaya, Kukuhkan Diri sebagai Raja Baru Keraton Solo di Usia 22 Tahun
-
Usia 50-an Cocoknya Pakai Warna Lipstik Apa? Ini 7 Pilihan Elegan yang Patut Dicoba
-
5 Sepatu New Balance yang Mengandung Kulit Babi, Kenali Series Pig Skin Agar Tak Salah Beli
-
5 Rekomendasi Parfum Wanita yang Murah, Wangi Elegan dan Tahan Lama
-
Kenapa Sepatu New Balance Mahal? 5 Sepatu Lokal Ini Bisa Jadi Alternatif yang Lebih Murah