Suara.com - Meski pasar otomotif di Indonesia tahun depan diprediksi stagnan, namun tidak semua segmen dinilai akan mengalami dampak yang sama. Salah satunya adalah segmen Low Cost Green Car (LCGC) alias mobil murah ramah lingkungan.
Menurut Direktur Pemasaran dan Layanan Purnajual PT Honda Prospect Motor (HPM), Jonfis Fandy, segmen LCGC yang baru hadir satu tahun terakhir ini masih punya peluang untuk berkembang.
"Terutama untuk konsumen yang sebelumnya pakai sepeda motor, dan akan menjadi pengguna mobil pertama," ungkap Jonfis di Bekasi, Selasa (9/12/2014).
Meski begitu, lanjut Jonfis, perkembangan segmen ini akan banyak terjadi di luar kota-kota besar seperti Jakarta, Depok, Bogor, Tangerang dan Bekasi. Dia menyebut bahwa pertumbuhan segmen ini tidak akan mengalami banyak pertumbuhan di kawasan itu dibandingkan di kota-kota kecil.
"Karena faktor gengsi, kemacetan dan faktor lainnya," katanya.
Jonfis menyebutkan bahwa kontribusi kendaraan LCGC di Honda, yakni Honda Brio Satya di Jakarta, lebih kecil 5 persen dibandingkan dengan kendaraan non-LCGC.
"Kalau non-LCGC-nya itu 42 persen, kendaraan LCGC-nya sekitar 38 persen," katanya.
Hingga November 2014, Honda Brio Satya dilaporkan menjadi penyumbang terbesar kedua penjualan Honda dengan angka mencapai 2.973 unit. Total penjualan Honda Brio Satya di tahun ini sendiri telah tercatat sebanyak 24.932 unit.
Berita Terkait
-
AHM Best Student 2025 Hasilkan Karya Inovatif Bagi Masyarakat Pesisir
-
Jadi Mobil Terlaris di Indonesia, BYD Atto 1 Kalahkan Honda Brio dan Kijang Innova
-
Harga Rp150 Jutaan, Jarak Tempuh 525 KM, Wuling Binguo S Jadi Rajanya Mobil Murah?
-
Honda: Ongkos Software Mobil Kekinian Tidak Masuk Akal
-
Berapa Pajak Honda CR-V? Ini Rincian Lengkapnya per Tahun
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
5 Mobil Bekas MPV Paling Irit dan Murah di Bawah Rp100 Juta, Bisa Buat Angkut Keluarga Besar
-
5 Mobil Bekas SUV di Bawah Rp70 Juta Paling Banyak Dicari, Dijamin Irit dan Murah Perawatan
-
Destinator Terus Moncer, Penjualan Mobil Mitsubishi Terus Melonjak
-
6 Fakta Mengejutkan Yamaha Aerox-e: Si Sporty Kini Bertenaga Listrik
-
AHM Best Student 2025 Hasilkan Karya Inovatif Bagi Masyarakat Pesisir
-
TIngkah Gus Elham Viral, Tunggangannya Tak Lepas Dari Sorotan
-
Terpopuler: Toyota Ragu Bikin Pabrik Baterai EV, BYD Curi Kursi Puncak Penjualan Mobil
-
Irit, Murah Pula: Intip 5 Mobil Anti Bikin Kantong Kering 2025, Cocok untuk Anak Muda Perkotaan
-
Keputusan Merger Mitsubishi Fuso dan Hino Dinilai Belum akan Berdampak ke Indonesia
-
6 Rekomendasi Motor Bebek Bekas untuk Driver Ojol, Tangguh dan Irit BBM