Suara.com - Di antara kemeriahan pesta sepakbola Piala Dunia 2018, pabrikan otomotif Hyundai ikut berpartisipasi menghibur para penggila bola yang berada di Moskow, ibukota Rusia. Caranya dengan menyulap Hyundai Motorstudio menjadi Hyundai FIFA World Football Museum.
Menyambut kehadiran museum temporer di New Arbat Avenue, Moskow ini, Wonhong Cho, Chief Marketing Officer Hyundai Motor mengungkapkan rasa optimisme karena berhasil menggelar acara itu bersama badan sepakbola dunia FIFA.
“Pameran khusus ini adalah yang pertama kalinya digelar di Hyundai Motorstudio Moskow, dan kami senang bisa bekerja sama dengan FIFA dalam menyuguhkan World Football Museum selama Piala Dunia FIFA 2018 Rusia," paparnya.
“Sebagai mitra otomotif resmi FIFA World Cup, kami berkomitmen untuk mendukung dan mengembangkan sepakbola dunia dengan memberikan pengalaman unik dan menyenangkan kepada penggemar seperti yang kami lakukan saat ini,” imbuh Wonhong.
Menurutnya, melayani para pengunjung penggila bola tak ubahnya dengan menangani para pelanggan otomotif.
“Sama-sama membutuhkan komitmen,” tukasnya. “Kami mesti memastikan bahwa museum ini bermanfaat dan khusus ditujukan kepada mereka. Dengan cara yang sama pula, kami berkomitmen untuk merawat pelanggan kami, yaitu memastikan bahwa sebuah produk dibuat khusus bagi mereka."
Hyundai FIFA World Football Museum dibuka mulai pekan lalu (09/06/2018) dan bakal tutup lima hari (20/07/2018) setelah digelar babak final. Jangan khawatir soal retribusi masuk, karena semuanya tak berbayar alias gratis.
Mulai sejarah turnamen dari masa ke masa, siapa pesebakbola sohor dan paling favorit, lengkap dengan pencetak gol terbanyak, bisa disaksikan di museum temporer alias non-permanen itu.
Tetapi satu hal unik yang tidak boleh dilewatkan pengunjung adalah kehadiran layar raksasa yang dipasang melingkar, dan menayangkan para pesepakbola terhebat dalam menyarangkan gol, lengkap dengan cuplikannya.
Baca Juga: Arus Balik, Ini Titik Lokasi yang Mulai Terpantau Padat
Di sini juga dipasang trofi piala dunia FIFA (digelar mulai 1974 sampai sekarang), serta Piala Jules Rimet (dihelat mulai 1930 – 1970) yang khusus didatangkan dari Zurich, Swiss.
“Pendeknya, dari pameran unik ini Anda bakal semakin memahami Piala Dunia serta merayakan sepakbola sebagai bagian dari warisan dunia olahraga,” jelas Fatma Samoura, Sekretaris Jenderal FIFA, seperti dikutip dari fifa.com.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Alasan Utama Jaecoo J5 EV Siap 'Menghajar' Dominasi BYD untuk Para Pencari Mobil Listrik Pertama
-
Checklist Wajib! Ini 15 Tips Membeli Mobil Bekas Aman untuk Pembeli Pemula
-
Cocok Buat yang Punya Duit Nganggur: Ini Harga Mobil Subaru Terbaru
-
Pesona Mobil Anti Pasaran: Intip Harga Wuling dari EV Mungil hingga SUV Canggih, BinguoEV Berapaan?
-
Terpopuler: Mobil Captain Seat Termurah, Pria Tabrakkan Diri ke Tanah Abang
-
Harga Pajero Sport Bekas Tahun ke Tahun: Cocok untuk Libur Akhir Tahun, 150 Juta Dapet?
-
Idola Kaum Pewaris: Tengok Dulu Harga Motor Kawasaki di Indonesia November 2025
-
Isuzu Siap Transformasi, Indonesia Jadi Kunci Pertumbuhan Global
-
7 Mobil Bekas Captain Seat Termurah untuk Keluarga yang Nyaman dan Lega
-
5 Mobil Buat Ngajak Jalan Anak, Istri, dan Orang Tua: Harga Lebih Murah dari Kawasaki Ninja