Suara.com - Setelah Akhir bulan Januari 2019 kemarin, warganet sempat dihebohkan dengan belasan sepeda motor 2 tak legendaris dari Indonesia yang dijual di Vietnam. Kali ini giliran sebuah diler motor bekas di Thailand yang kedapatan menjual berbagai sepeda motor 2 tak dari Indonesia.
Serupa dengan kejadian di Vietnam, di Thailand pun banyak sepeda motor yang masih terpasang nomor polisi Indonesia. Mulai dari kode pelat nomor B, F hingga Z.
Sepeda motor seperti Suzuki Satria R dan Yamaha Force 1 atau F1ZR, kabarnya memang jadi incaran warga masyarakat di negara tetangga seperti Vietnam dan Thailand.
Konon, salah satu alasan kenapa sepeda motor 2 tak dari Indonesia diekspor ke Vietnam dan Thailand, karena harga jual sepeda motor bermesin 2 tak di dua negara tersebut masih cukup tinggi.
Seperti hasil penelusuran Zam Vank Ridwan yang mendapati harga Suzuki Satria R lansiran tahun 2006, di Vietnam ada di angka 220 juta Dong Vietnam, atau setara dengan Rp 133 jutaan. Tentu saja harga jual yang sangat tinggi itu, membuat eksportir dari Indonesia pun tergiur.
Sementara di Indonesia, di situs jual beli daring, tercatat harga Suzuki Satria R 120 berada di kisaran Rp 4 jutaan sampai yang paling mahal Rp 25 jutaan. Tentu terpaut jauh sekali, bukan?
Di Indonesia, jumlah sepeda motor dengan mesin 2 tak memang sudah sedikit. Tidak sedikit pemilik motor 2 tak yang hanya menjadikan koleksi, bukan sebagai sepeda motor untuk harian. Tak sedikit pula yang akhirnya harus menjual sepeda motor 2 tak kesayangannya karena beberapa alasan.
Akhirnya, penampakan sebuah diler motor bekas di Thailand yang jual sepeda motor dari Indonesia pun membuat heboh netizen. Apalagi melihat harga jual yang cukup tinggi, untuk sepeda motor 2 tak di Vietnam dan Thailand.
Baca Juga: Kakek Ini Naik Motor Bawa Besi Siku Panjang, Bikin Cemas
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
5 Pilihan Motor Honda yang Mirip Vespa untuk Mahasiswa: Desain Retro, BBM Irit
-
5 Motor Matic Bekas dengan Bagasi Lega, Paling Oke untuk Kurir Makanan
-
5 Mobil Listrik yang Mudah Diparkir: Mulai Rp180 Jutaan, Klop Buat Pengemudi Pemula
-
SUV China Bikin Geger, Spek Gahar dan Ada Shower Biar Segar
-
Terpopuler: Nissan Juke Bangkit dari Kubur, Motor Berbagasi Lega Cocok untuk Belanja
-
5 Mobil Bekas Eropa Irit untuk Pencinta Brand, Budget ala Kelas Menengah
-
5 Skuter Matic Bekas dengan Bagasi Lega untuk Belanja Ibu Rumah Tangga
-
4 Motor Honda Mirip Vespa: Gaya ala Sultan, Dompet Tetap Aman
-
Perbandingan Dua Mobil PHEV Asal China yang Tawarkan Efisiensi Tanpa Tinggalkan Performa
-
Berapa Pajak Honda BeAT November 2025? Segini Biaya Tahunan untuk Tipe Termurah