Suara.com - Masih banyak masyarakat yang mengramatkan sebuah pohon besar dan tua. Pohon tersebut dianggap memiliki banyak 'penghuni' dan sederet alasan mistis lainnya. Hal itu membuat masyarakat merasa sungkan untuk mengusik pohon tersebut.
Namun bagaimana jika seseorang bertekad bulat untuk memindahkannya? Seperti penuturan warganet berikut ini. Seorang warganet dengan akun Facebook bernama Lingga Asmarantakala menuturkan sebuah kisah mistis yang baru-baru ini ia alami.
Kisah ini bermula ketika ayah dari Lingga dimintai pamannya untuk membantu memindahkan pohon besar tua. Ayahnya Lingga yang merupakan seorang ahli tumbuhan ditugasi untuk membantu tanaman 'jumbo' tersebut agar tetap hidup selama perjalanan.
''Om saya baru saja membeli sebuah pohon berusia ratusan tahun dari seorang kaya di daerah Srondol, Semarang. Pohon ini sendiri didapat orang kaya dari sebuah wilayah di alas roban.'' ujar Lingga mengawali kisahnya.
Singkat cerita di tengah perjalanan kendaraan yang membawa pohon tersebut tiba-tiba mogok saat hendak menuju Kasongan, Bantul, Yogyakarta. Setelah beberapa hari 'mangkrak' di daerah Madukismo, Bantul, paman dari Lingga ditemui seorang sopir truk tronton.
''Om saya lalu cerita soal problem-nya ke sopir itu. Dan secara kebetulan bapak itu juga bercerita tadi malam rumahnya di sambangi sesosok kakek yg menggandeng anak kecil.'' lanjut Lingga.
''Si kakek meminta tolong agar dia segera diantar, karna badannya dan cucunya sakit karena digotong terus. Pak sopir awalnya bingung, namun setelah ketemu om saya, akhirnya terbukalah titik permasalahannya.'' ungkap Lingga.
Menurut Lingga, kakek yang menggandeng anak kecil tersebut adalah 'penghuni' dari pohon tersebut.
''Ternyata pohon itu dahulu yang memindahkan dari alas roban ke Srondol adalah pak sopir tersebut. Entah ada kecocokan atau tidak, akhirnya penghuni pohon maunya di pindah sama pak sopir.'' lanjut Lingga.
Baca Juga: Emak-emak Fans Jokowi vs Prabowo Taruhan Mobil Honda CVR Prestige
Akhirnya, setelah berada di 'tangan' pak sopir, pohon tersebut berhasil di pindahkan ke kediaman paman dari Lingga.
Cerita mistis ini tentu malah membuat banyak warganet penasaran khususnya terhadap pohon tersebut. Berikut beberapa komentar di antaranya.
''Behhhh gak tanggung2 beli pohon segede gitu trus ditanam lagi,kalo orang lain mungkin dibeli trus dipotong2'' ujar Galih.
''Pohonnya gag sembarangan,omnya sampean jempol.'' ujar Davine Chandra.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Model Mobil Perkotaan dari Suzuki Apa Saja? Ini Opsi untuk yang Suka Mobil Bandel
-
Jaecoo J5 EV Ramaikan Segmen SUV Listrik di Indonesia Harga Rp 200 Jutaan
-
Desain Mirip Aerox Harga Bikin Melotot, Aveta Nova 160 SE Punya Fitur Ciamik Bikin Kepincut
-
Update Harga Motor Matic Yamaha 125cc November 2025, Cocok untuk Pekerja Muda Bermobilitas Tinggi
-
7 Cek Poin Krusial pada Motor Setelah Touring Jauh untuk Bikers Sejati, Jangan Disepelekan
-
Mitsubishi Destinator Pakai BBM Apa? Pertalite Haram, Ini yang Cocok
-
5 Mobil Alternatif Avanza untuk Kamu yang Bosan Jadi 'Sejuta Umat', Lebih Gagah dan Super Nyaman
-
Apa yang Dimaksud dengan Brebet? Fenomena pada Mesin Motor yang Diduga karena Isi Pertalite
-
Terpopuler: Pesona Lancer Evo 9 MR, Harga Suzuki Truntung Bikin Ngiler
-
7 Pilihan Motor Roda 3 untuk Usaha: Harga Mulai Rp 15 Jutaan, Daya Angkut Besar