Suara.com - Kendaraan Bermotor Listrik atau KBL, mulai jenis tenaga listrik murni (Electric Vehicle atau EV), sampai hybrid telah menjadi bagian dari trend otomotif global. Tak heran bila peminat pun melongok isi kantong untuk menjadikannya bagian dari kegiatan berkendaraan.
Usai seremoni peluncuran aplikasi Adiraku yang bertempat di Hotel Sultan, Jakarta (20/2/2020), PT Adira Finance menyebutkan bahwa pihaknya siap melayani customer yang terpikat ingin memiliki KBL atu mobil listrik.
"Kami memberikan pembiayaan. Jadi barang apakah yang diinginkan kami akan berikan biayanya," papar Niko Kurniawan Bonggowarsito, Direktur Penjualan, Service dan Distribusi Adira Finance.
"Kami wujudkan Bring Tomorrow for Today. Dahulu, harus mengumpulkan uang selama tiga tahun lantas baru bisa membeli kendaraan. Sekarang cukup bayar down payment sudah ada barangnya. Kita tinggal nyicil," imbuhnya.
Dan lebih detail lagi disampaikan bahwa peminat KBL di kalangan customer Adira Finance sudah ada, khususnya sektor roda dua.
"Permintaan ada, meski jumlahnya tidak banyak. Misalnya untuk Viar, yang dilengkapi STNK. Juga jenis skuter listrik yang digunakan di trotoar," lanjutnya sebagaimana dikutip dari kantor berita Antara.
Pemaparannya ini sekaligus menjelaskan bahwa Adira Finance memberikan pembiayaan kepada sepeda motor KBL yang dilengkapi STNK maupun tanpa STNK.
"Motor listrik ada yang dilengkapi STNK, ada yang tidak. Bila dilengkapi STNK, kategorinya kami masukkan ke dalam pembiayaan sepeda motor," tukas Niko Kurniawan Bonggowarsito.
Baca Juga: Tes Pengujian Dunlop SP Sport LM705: Lebih Senyap dan Stabil
"Kalau tanpa STNK biasanya memiliki cc atau kapasitas mesin kecil, kecepatan maksimumnya lebih terbatas," tutupnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Lebarkan Sayap, BYD Incar India untuk Jadi Tempat Produksi Baru
-
Trump Naikkan Tarif Korea Selatan, Saham Hyundai dan Kia Langsung Anjlok
-
Suzuki Menyerah dan Pilih Jual Pabrik Produksi ke Ford
-
5 Rekomendasi Motor Bebek 150cc Paling Murah 2026 di Indonesia
-
Apakah Aman Mengganti Oli CVT Mobil Pakai Oli After Market?
-
5 Mobil Hatchback Terbaik Budget Rp50 Juta Rekomendasi Mas Wahid
-
Harga Mitsubishi Destinator Baru vs Bekas, Selisihnya Bikin Mikir
-
Mitsubishi Xforce Ubah Standar SUV Kompak Tanah Air, Tawarkan Fitur Canggih dan Kabin Luas
-
3 Rekomendasi Mobil City Car Bekas yang Paling Gampang Diparkir untuk Pemula
-
Toyota Indonesia Kuasai 58 Persen Ekspor Otomotif Nasional Lewat Mobil Hybrid Rakitan Lokal