Suara.com - Jagad sosial media Twitter kembali dihebohkan dengan kisah seseorang yang berjuang dalam menempuh pendidikan di tingkat sarjana.
Dalam sebuah unggahan akun Twitter @_biolahitam, seorang warganet menceritakan bagaimana perjuangan dia di masa perkuliahannya.
Pada awal cerita ia menuliskan, "Motoran di bawah terik matahari dengan jarak sekitar 25 km lumayan bikin kita berdua keringetan dan dekil ya, Ma."
Unggahan itupun menceritakan kisahnya dalam menggapai gelar sarjana. Awalnya saat ingin melanjutkan studi ke perguruan tinggi, ia harus bekerja terlebih dahulu sebelum benar-benar memutuskan untuk kuliah.
"Gue kuliah lumayan lama ya, 6 tahun, ini lama banget sih. Iya karena banyak cuti. Btw gue kuliah bayar sendiri dari hasil kerja serabutan, jual beli motor, jualan helm dan barang-barang motor," tulis akun tersebut.
Akun tersebut juga mengungkapkan bagaimana dirinya bertahan hidup dari kehidupan otomotif. Berbagai hal telah dilakukan, mulai dari menjual beragam part motor secara daring hingga jual motor bekas.
Ia juga menceritakan pada semasa kuliah juga membuka bengkel kecil-kecilan. "Pastinya temen-temen deket yang tahu keadaan gue mulai kasih kepercayaan buat gue pegang motor-motor mereka," tulisnya.
Dari hasil usaha di bidang otomotif tersebut, akhirnya itu dapat membantu menuntunnya menjadi seorang sarjana. Bahkan pada saat wisuda, dia juga mengandalkan sepeda motor untuk membawa serta ibunya.
Sontak kisah tersebut mengundang beragam komentar dari warganet. Akun @bacemtempee menuliskan, "Keren Bang. Semoga bisa menjadi inspirasi banyak orang termasuk saya."
Baca Juga: Anak Motor Buat Popcorn, Caranya Bikin Geleng-Geleng Kepala
Akun @_biolahitam pun berkomentar, "Alhamdulillah, Aamiin. Semangat terus, Mas."
Akun @AngrainiiAyu juga menuliskan, "Semangat, Mas. Dan sukses selalu, Amiinn."
Salut untuk perjuangan pria ini, deh!
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
5 Mobil Bekas MPV Paling Irit dan Murah di Bawah Rp100 Juta, Bisa Buat Angkut Keluarga Besar
-
5 Mobil Bekas SUV di Bawah Rp70 Juta Paling Banyak Dicari, Dijamin Irit dan Murah Perawatan
-
Destinator Terus Moncer, Penjualan Mobil Mitsubishi Terus Melonjak
-
6 Fakta Mengejutkan Yamaha Aerox-e: Si Sporty Kini Bertenaga Listrik
-
AHM Best Student 2025 Hasilkan Karya Inovatif Bagi Masyarakat Pesisir
-
TIngkah Gus Elham Viral, Tunggangannya Tak Lepas Dari Sorotan
-
Terpopuler: Toyota Ragu Bikin Pabrik Baterai EV, BYD Curi Kursi Puncak Penjualan Mobil
-
Irit, Murah Pula: Intip 5 Mobil Anti Bikin Kantong Kering 2025, Cocok untuk Anak Muda Perkotaan
-
Keputusan Merger Mitsubishi Fuso dan Hino Dinilai Belum akan Berdampak ke Indonesia
-
6 Rekomendasi Motor Bebek Bekas untuk Driver Ojol, Tangguh dan Irit BBM