Suara.com - Irit, kalem dan nggak neko-neko, itulah beberapa hal yang terbersit saat mengingat sosok Honda Revo.
Motor yang kerap dijuluki "motor koperasi" ini memang punya citra yang jauh dari hingar bingar kebut-kebutan di jalan.
Namun tak selamanya demikian, ada juga orang yang melawan 'kodrat' motor tersebut dan memaksanya berubah menjadi motor berpenampilan ekstrem, seperti yang satu ini.
Viral di media sosial, potret Honda Absolute Revo dengan desain ala motor drag Amerika Serikat.
Potret tersebut diunggah oleh akun @agoez_bandz4 kemarin (15/6/2020).
Motor ini tampak menggunakan kombinasi warna hijau-hitam. Selain itu swing arm motor ini terlihat lebih panjang tiga kali lipat dari ukuran normal, lengkap dengan penggunaan ban cacing.
Swing arm dengan ukuran ekstra panjang ini kerap ditemui pada drag bike di luar negeri.
Panjang swing arm pada motor sangat erat kaitannya dengan radius putar kendaraan. Namun tak cuma itu, banyak motor yang mengalami modifikasi swing arm agar motor tersebut tak sembarangan wheelie.
Namun jika swing arm ini dipasangkan pada motor sekaliber Honda Revo, tentu saja bakal menuai sederet cibiran dari warganet, seperti beberapa komentar di bawah ini.
Baca Juga: Viral Mobil Sundul Motor Matic di Lampu Merah, Warganet Salahkan Ibu-Ibu
"2000HP ngeriii," ujar @ricky_d_u.
"Kaya powernya 200hp aja dikasih gituan," tulis @kangbudi08.
"Woy balikin tukang tenda nya nyariin," kata @adityachmal.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Seharga NMax yang Jarang Rewel
- Here We Go! Peter Bosz: Saya Mau Jadi Pelatih Timnas yang Pernah Dilatih Kluivert
- 5 Mobil Keluarga 7 Seater Mulai Rp30 Jutaan, Irit dan Mudah Perawatan
- Sosok Timothy Anugerah, Mahasiswa Unud yang Meninggal Dunia dan Kisahnya Jadi Korban Bullying
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini Turun Lagi! Antam di Pegadaian Jadi Rp 2.657.000, UBS Stabil
-
Hasil Drawing SEA Games 2025: Timnas Indonesia U-23 Ketiban Sial!
-
Menkeu Purbaya Curigai Permainan Bunga Usai Tahu Duit Pemerintah Ratusan Triliun Ada di Bank
-
Pemerintah Buka Program Magang Nasional, Siapkan 100 Ribu Lowongan di Perusahaan Swasta Hingga BUMN
-
6 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori Besar untuk Orang Tua, Simpel dan Aman
Terkini
-
5 Mobil Keluarga Rp50 Jutaan yang Masih Tangguh, Cocok buat Keluarga Baru
-
Presiden Prabowo: Kita Akan Punya Mobil Buatan Indonesia 3 Tahun Lagi
-
Lampu Rem Mitsubishi Destinator Jadi Perbincangan Karena Dinilai Terlalu Kecil dan Membahayakan
-
Penjualan Ertiga Perlahan Tergerus XL7, Suzuki Bicara Peluang Hadirkan Produk Penyegaran
-
BYD Indonesia Pastikan Recall Ratusan Ribu Mobil Tidak Sampai ke Indonesia
-
5 Motor Listrik Murah yang Layak Dibeli 2025: Harga Mulai 10 Juta, Jarak Tempuh Jauh
-
Belajar Mengemudi, Sebaiknya Pilih Mobil Manual atau Matic? Ini Perbandingan Lengkapnya
-
Daftar Mobil Listrik Murah yang Sudah Bisa Jalan Jauh di 2025
-
Daftar Penurunan Harga Mobil Listrik Bekas di Indonesia, Ada yang Sampai 60 Persen
-
Model Lawas Sampai Model Terbaru 'Numplek' di Jambore Suzuki Club 2025