Suara.com - Highlight dari kanal otomotif Suara.com pagi ini yang dirangkum dari tayangan dini hari kemarin hingga malam tadi adalah soal logo baru Nissan, driver ojol bawa barang bulky, BMW F 900 R, SIM Internasional, dan Hyundai Kona Electric.
Nissan Motor Corporation bertekan membawa semangat baru lewat kelahiran produknya, sebuah crossover bertenaga listrik murni, Nissan Ariya. Selain kendaraan itu sendiri, ada semangat baru turut disuntikkan. Yaitu lewat logo yang kini lebih ramping dan disebut perusahaan itu "selaras alam".
Inilah semangat Nissan untuk memulai lembaran awal dalam proses perjalanan pabrikan itu, setelah mengalami kondisi tidak cemerlang di sektor penjualan beberapa saat terakhir. Juga drama dari mantan pimpinannya yang buron dan berada di lokasi pelarian.
Masih dari pentas produk bertenaga listrik, Hyundai Kona Electric mencatatkan penjualan seru hanya dalam bilangan dua tahun. Mungkin bisa menjadi pertanda betapa produk bertenaga listrik menjadi andalan masa depan.
Kemudian dari pentas roda dua, BMW F 900 R siap mengajak penggemarnya berkendara dengan tunggangan tipe naked bike. Bagaimana kerennya sepeda motor dengan kubikasi mesin besar ini, silakan simak langsung.
Meneruskan topik soal berkendara, mungkin saja terbit niatan untuk touring atau menggeber motor pun mobil saat pandemi Corona sudah berlalu. Sebuah persyaratan yang pasti harus dipenuhi adalah SIM Internasional. Kini membuat surat perizinan untuk kebutuhan luar negeri ini bisa dilakukan secara online.
Lantas menyoal peran driver ojol, mereka adalah sosok penuh talenta. Sudah kerap diwartakan di media, serta dijadikan perbincangan di dunia maya, betapa driver ojek online alias ojol sangat berbakat. Mulai membantu hal-hal di luar mengendarai motor, misalnya menolong menangkap satwa sampai menyeberangkan lansir, bahkan mengerek pesanan ke lantai atas menggunakan ember bisa dilakukan.
Kali ini adalah menyimak kebisaan pengemudi ojol saat membawa barang-barang bulky. Yaitu paketan atau pesanan dengan dimensi di luar perkiraan. Komentar yang dilayangkan netizen adalah menyayangkan pengorder yang tidak berpikir lebih jauh atau tanpa perasaan. Mungkin dengan potret ini akan menjadi pertimbangan untuk lebih bijaksana dan mengedepankan unsur keselamatan.
Silakan saja langsung menuju ke lima tautan berikut ini. Kabar rekomendasi dari kanal otomotif Suara.com yang dirangkum dari tayangan pagi kemarin hingga tadi malam.
Baca Juga: Nissan Ariya, Crossover EV Bakal Dipasarkan Global Paruh 2021
1. Bisa Permohonan Online, Begini Cara Buat SIM Internasional
Korlantas Polri melakukan adaptasi kebiasaan baru atau new normal dalam pelayanan publik, salah satunya inovasi dalam pembuatan Surat Izin Mengemudi atau SIM Internasional dari rumah. Atau tanpa harus hadir di Satpas Korlantas Polri Jakarta.
Terobosan baru ini juga turut mendukung program pemerintah dalam adaptasi kebiasaan baru yang meminimalkan pertemuan fisik tatap muka. Sehingga bisa memutus mata rantai penyebaran COVID-19 dengan tetap mengutamakan keamanan sistem jaringan, juga mendukung forensik kepolisian.
2. Penjualan Global Dua Tahun, Hyundai Kona Electric Tembus 1.000 Unit
Hyundai Motor Company menyatakan bahwa Hyundai Kona Electric, sebuah produknya yang mengandalkan tenaga listrik murni telah menembus angka penjualan global di atas 100 ribu unit. Dikutip dari kantor berita Antara, sukses ini diraih lewat penjualan kurun dua tahun lebih. Yaitu setelah kemunculan perdana pada Maret 2018.
Berita Terkait
-
5 Mobil Bekas Murah tapi Pajak dan Harga Onderdil Mahal, Biar Hidup Makin Menantang!
-
Bukan Sekadar Gaya: Berapa Konsumsi BBM dan Harga Nissan Fairlady Z 2023?
-
Mau Angkut Keluarga Besar atau Kelayapan Sendiri? Ini 6 Mobil Bekas Awet tapi Ekonomis dari Nissan
-
Honda CR-V vs Nissan X-Trail Bekas, Mana SUV Paling Tangguh untuk Keluarga?
-
Kena OTT KPK, Isi Garasi Wali Kota Madiun Maidi Jadi Sorotan: Ada Motor Antik Legendaris
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
Terkini
-
2 Mode Canggih di Suzuki Satria F150 di Masa Depan, Solusi Anti Pegal Tanpa Tarik Kopling
-
Indonesia Masuk Daftar Negara dengan Tujuan Ekspor Mobil China Terbanyak di Dunia
-
6 Mobil Bekas Paling Irit Bensin, Pajak Murah, dan Perawatan Anti-Pusing untuk Usia 25-40 Tahun
-
Bermodal Banyaknya Peserta Pameran, IIMS 2026 Klaim Bisa Datangkan Pembeli Serius
-
BeAT Karbu 2014 Sekarang Laku Berapa? Ini Tips Simpel agar Motor Cepat Terjual
-
5 Rekomendasi Mobil Sedan Keren untuk Anak Muda, Elegan dan Sporty
-
Kencang Rasa Jazz, Muat 7 Orang Seharga LCGC: Ini Dia Fakta Honda Mobilio 2020
-
Benarkah Mematikan AC Mobil saat Tanjakan Bisa Tambah Tenaga Mesin? Ini Fakta Teknisnya!
-
Mengenal Sensor Side Stand Switch, Fitur Wajib Motor Honda Seharga Nyawa
-
7 Mobil Baru Cicilan 2 Jutaan, Solusi Anti Kehujanan Pas untuk Gaji UMR