Suara.com - Toyota terpaksa melakukan penarikan kembali (recall), terhadap 5.965 unit Prius dan Corolla Hybrid di Australia.
Hal ini terpaksa dilakukan perusahaan raksasa otomotif asal Jepang tersebut, lantaran ditemukan masalah pada sistem perangkat lunak. Dampaknya, mobil bisa kehilangan tenaga saat sedang berjalan.
Mengutip Car Advice, Senin (10/8/2020), Komisi Persaingan dan Konsumen Australia (ACCC) mengatakan bahwa sistem hybrid pada kedua model mobil Toyota itu bisa sepenuhnya mati, ketika mendeteksi kesalahan atau kegagalan komponen.
Model yang terdampak masalah itu adalah 847 Toyota Prius model periode 2014-2015 dan 5.118 unit Corolla Hybrid masa 2015 hingga 2018.
Seperti dilansir Caranddriver, menurut pembuat mobil, kendaraan yang terkena dampak dirancang untuk memasuki mode Fail-Safe jika terjadi masalah dengan sistem hibrida. Namun dalam kasus ini ada potensi sistem kendaraan tidak dapat melakukannya.
Ketika hal tersebut terjadi, power steering dan sistem pengereman akan tetap berfungsi. Namun, kendaraan dapat berhenti.
Dalam hal ini perusahaan menyampaikan, pemilik dapat menyelesaikan masalah melalui pembaruan perangkat lunak yang dilakukan di dealer resmi Toyota.
Jika kendaraan mengalami kegagalan inverter akibat masalah ini, Toyota juga akan mengganti inverter tersebut.
Sebelumnya, masalah serupa juga telah ditemukan untuk model yang dipasarkan di Amerika Serikat. Bahkan, jumlah produk terdampak mencapai 267.000 unit.
Baca Juga: Toyota Fortuner Edisi Terbatas Resmi Rilis, Ini Dia Tampilannya
Berita Terkait
-
Honda Indonesia Akhirnya Umumkan Recall 85.025 Unit Mobil Terkait Fuel Pump
-
Terkait Recall, PT HPM Tunggu Informasi Prinsipal
-
Toyota Bikin Fitur Keselamatan Canggih, Bisa Deteksi Salah Injak Pedal Gas
-
Recall Suzuki Address, Apakah Penanganannya Masih Berjalan?
-
Rawan Malfungsi, Tesla Terancam Wajib Recall 60 Ribu Lebih Unit Mobilnya?
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
5 Pilihan Ban Belakang Honda Vario 125: Nyaman, Awet Dipakai Jangka Panjang
-
5 Mobil Bekas Paling Irit Bensin dari Mitsubishi: Tahun Muda, Berapa Harganya?
-
BYD Bangun Sirkuit "Gurun Pasir" Indoor Pertama di Dunia untuk Pengujian Kendaraan Listrik
-
Volkswagen ID. Era 9X EREV Resmi Debut: Performa Kencang, Jarak Tempuh Makin Jauh
-
Irit, Murah tapi Berkelas: Harga Toyota Camry Hybrid 2013 Kini Terjangkau, Brio Minggir Dulu
-
Strategi Kia Sales Indonesia Ekspansi Bisnis Mobil Korea di Pasar Otomotif Nasional
-
4 Pilihan Suzuki Ignis 2018, Urban SUV Sporty yang Irit Pas Buat Kantong Mahasiswa
-
Harga Kijang Innova Reborn Terbaru, Pilihan Bagi yang Belum Berminat Beralih ke Innova Zenix
-
5 Komponen Vital yang Wajib Dicek Tiap 10.000 KM Agar Mesin Mobil Awet, Bukan Oli Saja yang Dicek
-
Bukan Indonesia, Jepang Pilih Langganan Impor Mobil dari Negara Sebelah