Suara.com - Keselamatan dalam berkendara atau unsur safety adalah hal yang menjadi pusat perhatian para produsen mobil maupun motor. Selain desain dan fitur keren, unsur safety dikembangkan secara konsisten. Antara lain seperti yang dilakukan Daihatsu.
Salah satu teknologi keselamatan teranyar yang dimiliki Daihatsu adalah A.S.A atau Advanced Safety Assist. Cara kerjanya adalah menggunakan sensor dari kamera stereo yang mendeteksi objek di sekitar kendaraan, lalu memberikan perintah dan mengontrol mobil dalam keadaan berpotensi bahaya.
"Dengan adanya teknologi A.S.A. pada produk Daihatsu, maka pengguna akan mendapatkan perasaan yang lebih aman dan nyaman. Konsumen kami jadi bisa merasa tenang saat berkendara. Karena bagi Daihatsu, keamanan dan kenyamanan saat bermobil adalah prioritas utama," jelas Anjar Rosjadi, Marketing Product Planning Division Head PT Astra Daihatsu Motor.
Daihatsu Jepang sudah memproduksi kendaraan dengan teknologi A.S.A. sejak 2012. Dengan memegang prinsip bahwa kendaraan kecilpun harus secara optimal dilengkapi perangkat keselamatan yang advance, Daihatsu ingin pelanggan selalu memiliki peace of mind ketika menggunakan produknya.
Beberapa kendaraan Daihatsu yang sudah menggunakan teknologi keselamatan ini adalah Daihatsu Move, Daihatsu Tanto, Daihatsu Thor, Daihatsu Cast, Daihatsu Taft, dan yang paling baru Daihatsu Rocky.
Teknologi A.S.A. dapat membantu mengurangi potensi bahaya ataupun dampak dari kecelakaan pada kendaraan. Hal ini dimungkinkan karena kendaraan Daihatsu yang memiliki teknologi A.S.A. dilengkapi berbagai fitur keselamatan, beberapa di antaranya fitur Pre Collision Brake dan Lane Departure Warning.
Pre Collision Brake adalah fitur yang mampu mencegah benturan dengan mengaktifkan pengereman darurat ketika mendeteksi kendaraan lain pada jarak dan kecepatan tertentu. Dengan demikian, dapat membantu pengendara menghindari atau meminimalkan efek benturan.
Sedangkan Lane Departure Warning adalah sistem yang membuat pengemudi dapat lebih terjaga dan terbantu dengan memberi peringatan ketika kendaraan berpindah jalur secara tidak disengaja.
Perlu diperhatikan bahwa teknologi keselamatan A.S.A. ini hanya memberikan bantuan dalam berkendara, dan bukan merupakan teknologi kemudi otomatis. Dengan demikian, pengemudi mesti harus memegang penuh kendali atas kendaraan. Termasuk berkendara dengan aman, walaupun sudah ada fitur keselamatan yang mumpuni.
Baca Juga: Daihatsu Xenia dan Terios Akan Turun Harga Karena Diskon Pajak Mobil Baru
Menilik teknologi safety A.S.A ini dibagikan Daihatsu Indonesia dan beberapa saat menjelang pamungkas tahun lalu terdapat satu unit mobil kamuflase mirip Daihatsu Rocky lalu lalang di kawasan Jakarta Utara, kecurigaan pun muncul. Siapa tahu Daihatsu Rocky sedang dalam perjalanan ke Tanah Air?
Berita Terkait
-
Bingung Pilih Daihatsu? Ini Perbandingan Harga Rocky, Ayla, Sigra Lengkap dengan Unit Lain
-
Jajaran Produk Modifikasi Daihatsu Siap Mejeng di IMX 2025
-
Daihatsu Terios Bekas: Harga Jatuh Banget per Oktober 2025, SUV Impianmu Mulai Segini
-
Daihatsu Kuatkan Posisi di Jawa Barat dan Fokuskan Perluasan Pasar di Bandung
-
Komunitas Daihatsu Jelajah Danau Toba Rayakan Kebersamaan
Terpopuler
- Belajar dari Tragedi Bulan Madu Berujung Maut, Kenali 6 Penyebab Water Heater Rusak dan Bocor
- Penampakan Rumah Denada yang Mau Dijual, Lokasi Strategis tapi Kondisinya Jadi Perbincangan
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- Reaksi Kocak Amanda Manopo Ditanya Malam Pertama Usai Menikah: Kita Coba Hari Ini
Pilihan
-
Warisan Utang Proyek Jokowi Bikin Menkeu Purbaya Pusing: Untungnya ke Mereka, Susahnya ke Kita!
-
Tokoh Nasional dan Kader Partai Lain Dikabarkan Gabung PSI, Jokowi: Melihat Masa Depan
-
Proyek Rp65 Triliun Aguan Mendadak Kehilangan Status Strategis, Saham PANI Anjlok 1.100 Poin
-
Pundit Belanda: Patrick Kluivert, Alex Pastoor Cs Gagal Total
-
Tekstil RI Suram, Pengusaha Minta Tolong ke Menkeu Purbaya
Terkini
-
SIM Mati Ribet? Panduan Lengkap Perpanjang SIM A dan C: Offline vs Online
-
Dealer ke-10 JAECOO Resmi Hadir di Yogyakarta, Bawa SUV Pemecah Rekor MURI
-
Cuma Rp 7 Ribu Sehari? Ini Rincian Biaya Punya Honda ADV160 RoadSync Selama Setahun
-
Daftar Mobil Listrik Tipe Charger CHAdeMO, Mayoritas Buatan Jepang
-
SUV, MPV, atau Crossover? Harga Mobil Nissan Oktober 2025 dan Rekomendasi Sesuai Kebutuhanmu!
-
Punya Mobil Tua Berumur 20 Tahun Lebih? Siap-siap Dapat Pesangon Puluhan Juta dari Pemerintah
-
Terpopuler: Mobil Listrik Termurah, Amankah Vario Minum Etanol?
-
Begini Jadinya 4 Mobil Toyota Terima Sentuhan Modifikator Lokal
-
Kini Lebih Murah dari Honda BeAT, Segini Harga Yamaha Grand Filano Bekas Oktober 2025
-
CBR Series Melesat, Pebalap Astra Honda Raih Tiga Podium ARRC Malaysia