Suara.com - Sebuah video viral di media sosial memperlihatkan aksi seroang emak-emak cekcok dengan pria yang diduga debt collector.
Aksi ini diabadikan oleh akun Facebook @Mey Agustin. Dalam aksinya terlihat emak-emak tengah berteriak kepada dua pria yang diduga debt collector tersebut.
Hal ini dilakukan lantaran motor yang ditunggangi emak-emak tersebut diduga palsu. Pria tersebut lalu mengecek nomor mesin motor.
Tak cuma itu saja, pria tersebut juga mengatakan kalau motornya menggunakan pelat palsu.
"Nah guys motor saya disangka palsu. Coba buka maskernya. Katanya dari leasing," kata perekam video.
Pria berbadan kurus itu pun membuka topi dan maskernya.
Seorang pria yang mengenakan baju putih itu sebenarnya sudah menjelaskan kalo apa yang dituduhkan sang debt collector salah.
"Ini bukan palsu, ini kan sama-sama O kan enggak beda," katanya.
Terlihat salah sasaran, debt collector tersebut lalu mengatakan hanya mau mencocokan rangka nomor saja.
Baca Juga: Viral Kamar Kos Kamar Mandi Dalam Tanpa Sekat, 'Apa Tidak Nyiprati Kasur?'
Pria berbaju putih lalu menanyakan apakah permasalahan sebenarnya. Kedua pria yang diduga debt collector tersebut lalu menjawab dengan nada datar.
"Enggak ada, kita lewat terus kita lihat sepertinya palsu makanya kita cek," jawab seorang debt collector.
Aksi ini pun mengundang reaksi dari warganet di kolom komentar.
"Modus baru itu...klu yg punya spd takut pasti spdx di bawa lari... Untung emak2 itu berani," tulis @Anang ***or.
"Ada surat kuasa Ndak itu," cuit Ben***ng.
Untuk melihat video selengkapnya, klik DI SINI!
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
Terpopuler: Motor dan Mobil Bekas Kecil untuk Wanita, Prosedur Mengurus STNK Hilang
-
5 Motor Matic Pendek Anti Jinjit, Cocok untuk Wanita Bertubuh Mungil dan Butuh Sat-set
-
Usai Beli Motor Bekas, Simak Alur dan Syarat Mengurus Mutasi Keluar Kendaraan
-
5 Tipe Motor yang Tak Layak untuk Mudik Jarak Jauh Saat Lebaran
-
Belanja Aksesori Mobil Modern Kini Hadir di Otoproject Studio Jakarta
-
5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
-
Mulai Rp70 Jutaan, Ini 5 Mobil Bekas Teririt Mitsubishi Awet Cocok untuk Harian dan Jangka Panjang
-
Strategi Ekspansi DFSK Resmikan Dealer 3S Terbaru di Awal Tahun
-
7 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling yang Kuat Nanjak, Tangguh dan Irit
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Honda 100 Jutaan Kecil untuk Harian: Cari yang Kencang atau Irit?