Suara.com - Sejak tahun lalu, Chevrolet tidak lagi memasarkan produk baru di Indonesia. Namun soal layanan purna jual, perusahaan otomotif asal Amerika Serikat tetap siap sedia. Saat ini adalah mengimbau konsumen untuk melakukan perbaikan airbag.
"Hal ini adalah sebagai wujud komitmen Chevrolet Indonesia untuk terus menyediakan layanan purna jual, penyediaan suku cadang, perlindungan garansi (warranty) bagi seluruh pemilik kendaraan Chevrolet, termasuk perbaikan kendaraan di bawah kegiatan safety recall," ujar Dadan Ramadhani, Direktur Aftersales and Customer Care General Motors Indonesia
Dan saat ini, safety recall gencar diinformasikan Chevrolet Indonesia untuk kampanye penggantian airbag produksi Takata yang terpasang untuk pengemudi. Peranti keselamatan ini dijumpai di beberapa tipe kendaraan Chevrolet yang dijual di Indonesia.
Kegiatan safety recall penggantian airbag ini adalah kegiatan sama yang berlangsung secara global untuk beberapa merek kendaraan di dunia. Termasuk yang sedang dilakukan oleh beberapa brand kendaraan di Indonesia.
Sebagaimana diketahui, secara ringkas, peluncuran safety recall penggantian airbag ini di dunia diawali dari notifikasi National Highway Traffic Safety Administrator (NHTSA) di Amerika yang menemukan adanya risiko serius bahwa serpihan logam yang berasal dari wadah (container) propellant di dalam airbag dapat terlontar pada saat airbag mengembang. Ujungnya bisa mengakibatkan cedera serius, bahkan kematian.
Untuk kendaraan Chevrolet di Indonesia, safety recall penggantian airbag ini telah dimulai sejak tahun lalu, melibatkan sekitar 8.000 kendaraan, dimana telah lebih dari 30 persen dari jumlah itu sudah mendapatkan penggantian airbag baru yang telah didesain ulang. Penggantian airbag ini memakan waktu sekitar satu jam, tanpa dipungut biaya.
Adapun jenis kendaraan Chevrolet yang terlibat didalam safety recall airbag Takata ini adalah batch tertentu dari:
Chevrolet Orlando: produksi 2012 – 2017
Chevrolet Aveo: produksi 2012 – 2014
Chevrolet Cruze: produksi 2010 – 2013
Chevrolet Trax: produksi 2016 - 2018
Berita Terkait
-
Industri Pelayaran Ikut Kontribusi ke Ekonomi RI, Serap Jutaan Tenaga Kerja
-
Diberondong 4 Gol Tanpa Balas, Indonesia Catatkan Rekor Kekalahan Terburuk di Piala Dunia U-17?
-
ESDM Kini Telusuri Adanya Potensi Pelanggaran Hukum pada Longsornya Tambang Freeport
-
Piala Dunia U-17: 3 Hal yang Bikin Indonesia Tak Perlu Malu Meski Dihajar Brasil 4 Gol
-
Dihantam Brasil 4 Gol Tanpa Balas, Timnas Indonesia U-17 Terhindar dari Malu Berat!
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Daftar Mobil Bekas yang Bisa Jadi Pilihan Mobil Pertama dengan Harga Terjangkau
-
Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
-
5 Rekomendasi Motor Listrik yang Pakai Baterai Detachable, Bisa Dicopot Tak Repot Ngecas
-
Suzuki Satria F150 Pertahankan Status Legenda Underbone dengan Desain Baru
-
5 Mobil Bekas Kecil Terbaik Selain Suzuki S-Presso, Irit Bensin dan Mesin Bandel
-
5 Mobil Tahun Muda Harga 150-200 Juta Irit BBM, Cocok Pergi untuk Lintas Provinsi
-
Rencanakan Anggaran Liburan Akhir Tahun! Intip Tarif Tol Terbaru Jogja-Semarang 2025
-
5 Deretan Situs untuk Cek Tarif Tol, Praktis Langsung dari HP
-
Rekomendasi Mobil Bekas Tahun Muda dengan Budget di Bawah Rp 300 Juta
-
9 Rekomendasi Mobil Bekas Hatchback Ekonomis untuk Penggunaan Harian Mulai Rp30 Jutaan