Suara.com - Nama Ferrari sebagai pembuat sports car dan tunggangan balap di sirkuit telah menjadi sebuah legenda. Kekinian, di era mobil listrik, partisipasinya juga bisa dicatat. Setelah melahirkan Ferrari SF90 Stradale (2019) dan Ferrari SF90 (2020), tahun ini pabrikannya di Maranello merilis satu produk hybrid, bertajuk Ferrari 296 GTB.
Dikutip dari laman resmi Ferrari, Ferrari 296 GTB yang mengusung mesin V6 dipadu motor listrik 122 KW, mampu memberikan luaran tenaga 830 daya kuda.
Dan seolah memberikan pernyataan bahwa hal itu belum seberapa, tersedia pula Ferrari 296 GTB Assetto Fiorano. Versi satu ini telah mendapatkan sentuhan boosting tenaga seru. Yaitu didapat dari upaya memangkasan bobot dan pemasangan damper Multimatic.
Bumper depan diberi serat karbon. Begitu pula pemakaian material bobot ringan disematkan di sekujur eksterior dan interior Ferari 296 GTB Assetto Fiorano.
Contohnya adalah panel pintu yang bobotnya tereduksi lebih dari 12 kg, di satu sisi saja. Sedangkan kaca belakang diganti materi Lexan ultra ringan.
Hasilnya, kecepatan puncak Ferari 296 GTB Assetto Fiorano mencapai 330 km per jam. Serta mumpuni diajak menyalak di trek atau sirkuit meskipun klasifikasinya adalah mobil hybrid.
Dari News Update, disebutkan bahwa banderol Ferrari 296 GTB Assetto Fiorano mencapai 302.000 euro atau setara Rp5,2 miliar. Sedangkan versi standar Ferrari 296 GTB adalah sekira 295.000 euro.
Spesifikasi mesin dari Ferrari 296 GTB adalah mesin turbo mid-engine V6. Jantung ini menggantikan mesin V8 atau V12 langganan The Prancing Horse yang luarannya tidak perlu dipertanyakan lagi. Akan tetapi rawan menimbulkan polusi udara.
Dengan pemakaian listrik murni tanpa melibatkan mesin bahan bakar konvensionalnya, Ferrari 296 GTB mampu melaju 25 km.
Baca Juga: Honda Tawarkan City Hatchback Versi Hybrid, Harganya Hampir Rp400 Juta
Pengiriman pertama Ferrari 296 GTB dan versi Assetto Fiorano dimulai kuartal pertama 2022 untuk konsumen yang bermukim di Eropa.
Berita Terkait
-
Terpopuler: Napak Tilas Masa Lalu Daihatsu, Sepeda Listrik Roda Satu Lagi Naik Daun
-
Daihatsu Bicara Peluang Teknologi Rocky Hybrid Diterapkan Pada Model Tiga Baris
-
Jelajah Sejarah Daihatsu Sejak 1907 Sebelum Memproduksi Mobil
-
Daihatsu Rocky Hybrid Mulai Masuk Jalur Produksi, Konsumen Segera Terima Unit Dalam Waktu Dekat
-
Daihatsu Bawa Jajaran Mobil Konsep Masa Depan di Japan Mobility Show 2025
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- Sabrina Chairunnisa Ingin Sepenuhnya Jadi IRT, tapi Syaratnya Tak Bisa Dipenuhi Deddy Corbuzier
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
Cocok untuk Koleksi dan Bahan Modifikasi Anak Muda: Berapa Harga Suzuki Truntung?
-
Punya Duit Miliaran Nganggur? Intip Harga dan Spesifikasi Mitsubishi Evo 9 MR
-
Lagi Cari Motor Touring untuk Libur Akhir Tahun? Intip Harga Motor Honda per November 2025
-
7 Sedan Bekas Murah di Bawah Rp49 Juta yang Elegan dan Tangguh
-
Galau Pilih Destinator atau Xpander Cross? Intip Dulu Harga Mobil Mitsubishi November 2025
-
Berapa Pajak Tahunan Suzuki Gixxer SF 250? Intip Lengkap dengan Spesifikasi dan Harga
-
7 Mobil Bekas Seharga Honda Vario yang Tangguh dan Masih Layak Pakai
-
Harga Motor Yamaha November 2025: Dari NMAX Turbo hingga Grand Filano
-
Apakah Mitsubishi Destinator Ada yang Manual? Simak Spesifikasi dan Harganya
-
2 Alasan Veda Ega Pratama Jadi Ancaman Serius di Moto3 2026, Mantan Pembalap MotoGP Bilang Begini