Suara.com - Gelaran ajang balap motor internasional, World Superbike atau WorldSBK alias WSBK akan menyambangi Indonesia sebagai destinasi akhir di kalender balap musim 2021, pada 19 – 21 November.
WorldSBK ini akan dilaksanakan di Pertamina Mandalika International Street Circuit, dan merupakan satu-satunya sirkuit Asia di musim ini.
Penjualan tiket akan dimulai bulan ini, yang dilaksanakan oleh PT MGPA Nusantara Jaya (MGPA) sebagai subsidiary PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (Persero) atau ITDC.
Bertempat di kantor Pengurus Pusat IMI di Kawasan Gelora Bung Karno (19/10/2021), dilaksanakan penandatanganan kerja sama nota kesepakatan kerja sama atau MoU antara MGPA dengan IMI, perihal pendistribusian tiket WorldSBK. IMI mendapatkan kuota sejumlah 2.000 tiket dengan beragam kategori.
Kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan kerja sama antara IMI dengan Dyandra Promosindo mengenai penjualan tiket WorldSBK 2021 dan paket lifestyle otomotif untuk mendukung kenyamanan penonton dalam menonton gelaran WorldSBK.
Paket ini tersedia dalam tiga kategori yaitu Sultan, Juragan, dan Bos. Masing-masing kategori menawarkan pengalaman yang sangat istimewa bagi penonton dan pencinta otomotif.
Paket Sultan memiliki keunggulan meliputi pit lounge, pit walk, paddock pass, exclusive merchandise, full day hospitality, lunch, premium shuttle car, hingga test ride motor listrik Bike Smart.
Sementara itu, paket Juragan dan Bos meliputi tiket grandstand, VIP tent, full day hospitality, lunch, premium shuttle bus, dan exclusive merchandise.
Sehingga agenda menyaksikan WorldSBK didukung lifestyle experience ini bakal setara ajang balap internasional lainnya.
Baca Juga: BMW Kembangkan Platform Baru, Cocok untuk Semua Jenis Mobil Listrik
"Kami sangat senang dapat menjadi bagian dari gelaran internasional World Superbike di Pertamina Mandalika International Street Circuit mendatang. Harapan saya Sirkuit Mandalika ini dapat menjadi pusat kegiatan otomotif di Indonesia," papar Bambang Soesatyo, Ketua Umum IMI Pusat, dalam keterangan tertulisnya, Selasa (19/10/2021).
"Paket-paket perjalanan yang telah kami siapkan untuk publik dan kawan-kawan komunitas otomotif, diharapkan dapat menggerakkan roda pariwisata dan perekonomian nasional khususnya di Nusa Tenggara Barat," lanjutnya.
MGPA sendiri menargetkan hingga 25.000 tiket dapat terjual di event penutup gelaran WorldSBK tahun ini.
Gelaran WorldSBK sendiri juga telah mendapat perhatian dari pemerintah, terutama Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif agar dapat dilaksanakan dengan memperhatikan protokol kesehatan pencegahan COVID-19.
"Kerja sama dengan IMI ini merupakan langkah awal pembuka kerja sama event-event otomotif yang akan diadakan di Sirkuit Mandalika saat ini dan seterusnya. Kami berterima kasih kepada IMI dan Dyandra Promosindo atas dukungannya yang berkelanjutan untuk kelangsungan event-event otomotif ke depannya," ujar Ricky Baheramsjah, CEO Mandalika Grand Prix Association.
Kategori tiket WorldSBK dibagi menjadi tiga bagian yaitu Hospitality, Main Grandstand, dan Grandstand. Harga tiket dijual mulai dari Rp700.000-an sampai Rp19.000.000-an. Pembelian tiket dan paket lifestyle experience sudah bisa dilakukan pre-order mulai hari ini di Dyandra tiket.
Berita Terkait
-
Syarat dan Cara Klaim Promo Buy 1 Get 1 Tiket M.Tix Film Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?
-
Maskapai Berbiaya Rendah Asal Vietnam Goda Pelancong RI Dengan Tiket Murah
-
Tiket Kereta Lebaran 2026 Kapan Dibuka? Cek Jadwal Pemesanan dan Tanggal Keberangkatan
-
Terpopuler: Shio yang Beruntung di Pekan Terakhir Januari, Harga Tiket Kereta Lebaran 2026
-
Estimasi Harga Tiket Kereta Lebaran 2026: Lengkap Jadwal War Tiket untuk Mudik
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Mengenal Sensor Side Stand Switch, Fitur Wajib Motor Honda Seharga Nyawa
-
7 Mobil Baru Cicilan 2 Jutaan, Solusi Anti Kehujanan Pas untuk Gaji UMR
-
7 Orang Muat Lega, Kenyamanan Setara Innova: Pesona Mobil Honda Bekas Mulai Rp60 Jutaan
-
5 Mobil Bekas Manual di Bawah Rp50 Juta, Mesin Bandel dan Anti Boros!
-
Terpopuler: 5 Mobil Mulai Rp80 Jutaan untuk Wanita, Sepeda Listrik Boleh Dicas Semalaman?
-
MPV Bekas Murah Nyaman dan Berkelas: Mending Mitsubishi Grandis, Honda Odyssey, atau Toyota Previa?
-
Insentif Mobil Listrik Berbasis Bahan Baku Lokal, Toyota: Industri Domestik Siap?
-
5 Motor Matic Kecil untuk Wanita, Cocok buat Belanja hingga Ngampus
-
Dibuka Pekan Depan, IIMS 2026 Dibanjiri Brand Otomotif Asal China
-
Langkah Strategis Mazda Hadirkan Dealer Standar Global di Mataram