Suara.com - Invasi militer Rusia ke negara Ukraina mulai tampak barbar. Beberapa tank yang berjaga di perbatasan mulai memasuki wilayah di kota-kota negara Ukraina.
Bahkan beredar sebuah video dimana tank militer milik Rusia melindas mobil yang diduga milik warga Ukraina. Hal ini tampak dalam unggahan akun Twitter @Balshone.
Dalam tayangan video tersebut, terlihat detik-detik sebuah tank milik Rusia melindas mobil yang melintas di jalan.
Awalnya terlihat jalanan tampak sepi. Hanya beberapa mobil yang melintas di jalan tersebut, termasuk 1 unit tank militer Rusia.
Selang beberapa detik, tank tersebut mengincar sebuah mobil yang di dalamnya masih terdapat pengemudi.
Kemudian tank tersebut tak segan-segan melindas mobil hingga ringsek. Teriakan histeris pun terdengar dari video yang diunggah akun Twitter tersebut.
Menurut laporan dari nypost, insiden ini terjadi pada Jumat (25/2/2022), tepatnya di salah satu kawasan di distrik Obolon, kota Kiev.
Beberapa orang yang berada di tempat kejadian melaporkan mendengar bunyi suara mobil hancur ditindihi tank. Pada video tersebut juga sayup-sayup terdengar suara tembakan di kejauhan.
"Saya melihat kendaraan bersenjata dan senjata otomatis. Dan ada mobil ini, yang mungkin memiliki senjata anti-pesawat terpasang di atasnya," ucap Viktor Berbash, salah seorang penduduk lokal dikutip dari nypost.
Baca Juga: 138 WNI Berkumpul di Kiev saat Ukraina Digempur Rusia, Kemenlu: Masih Aman, Mereka Tetap Tenang
Berbash mengklaim tank tersebut dengan sengaja mengincar kendaraan sipil untuk ditabrak dan dilindas.
"Itu bukan kebetulan, itu (dilakukan) untuk bersenang-senang, mereka tak perlu melakukan ini. (Tank) itu menabrak mobil ini. Berhenti, mundur untuk kembali melindasnya, lalu berjalan pergi," pungkas Berbash.
Untuk melihat video selengkapnya, klik DI SINI!
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
Terkini
-
Apakah Aman Beli Motor Bekas Tarikan Leasing? Ini Penjelasannya agar Tak Keliru
-
3 Cara Aman Tidur di Mobil Saat Perjalanan Jauh: Solusi Tubuh Bugar Tanpa Masuk Angin
-
Tetap Irit Meski Macet, Nissan Kicks Bekas Kini Harganya Lebih Murah 40 Juta Dibanding Raize Baru
-
2 Trik Parkir Mundur Mobil Matic Anti Nyerempet, Pemula Langsung Jago Sekali Coba
-
Honda Vario 160 Punya Versi Touring, Tinggalkan Kesan Skutik Perkotaan
-
3 Langkah Cerdas Hindari Turun Mesin Mobil, Cukup Ubah Pola Perawatan Ini
-
5 Mobil Hybrid Termurah 2026, Solusi Irit BBM Tanpa Cas Harga Terjangkau
-
Daihatsu Ajak Komunitas Dukung Langsung Atlet Tanah Air di Daihatsu Indonesia Masters 2026
-
7 Motor Bekas Murah yang Cocok untuk Guru Honorer
-
Harga Mobil Bekas BYD Semua Series, Turun Hingga 50 Persen