Suara.com - Yamaha Gear 125 kini tampil dalam kombinasi warna dan grafis yang elegan, artistik, dan aktif. Dijamin keren serta tampil beda.
Dikutip dari rilis resmi PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing atau YIMM sebagaimana diterima Suara.com, Yamaha Gear 125 hadir dalam tujuh warna baru. Yaitu untuk varian Yamaha Gear 125 S Version dan Standard Version.
"Kebutuhan berkendara serta karakter konsumen yang beragam, membuat kami selalu menghadirkan kendaraan yang sesuai dengan keinginan konsumen. Tersedia tujuh warna baru Yamaha Gear 125 yang mampu meningkatkan kepercayaan diri dari penggunanya untuk tampil beda di setiap moment," jelas Antonius Widiantoro, Assistant General Manager Marketing - Public Relation PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).
Adapun warna baru ini macamnya:
- Untuk Yamaha Gear 125 S Version memiliki konsep elegant & artistic melalui warna Matte Blue dan Matte Red dengan pattern yang simple dan modern dipadukan jok warna coklat yang membuat tampilan Yamaha Gear 125 S Version lebih elegant.
- Untuk Yamaha Gear 125 Standard Version memiliki konsep Active dan Artistic dengan tarikan garis design yang artsy, memiliki lima pilihan warna baru: Dull Blue yang menjadi tren warna saat ini setelah diperkenalkan Yamaha awal 2023, Orange Green untuk yang energik, Cyan Yellow yang suka menjadi pusat perhatian, Black Navy dengan nuansa karakter kuat dan tangguh, Red Grey yang sporty namun tetap elegan.
Sementara dari segi kelengkapan fitur, Yamaha Gear 125 mengandalkan mesin Blue Core 125cc, dilengkapi double hook, electric power socket untuk mengisi daya baterai handphone pengendara, serta dilengkapi pijakan kaki anak.
Produk ini bisa didapatkan di seluruh jaringan dealer resmi Yamaha Indonesia, dengan harga:
- Yamaha Gear 125 Standard Version Rp 18.205.000
- Yamaha Gear 125 S Version dengan harga Rp 18.920.000
* seluruhnya OTR Jakarta
Berita Terkait
-
PSGY 2025 Kembali Hadir dengan Tema Cetak Datar dari Batu ke Plat Logam
-
Dari Gear 125 hingga R7: Segini Harga Motor Yamaha Oktober 2025
-
54 Ilustrator Indonesia Unjuk Karya di Pameran Terasi 2025
-
RTX 5050 Resmi Meluncur, Gigabyte Tawarkan Pilihan untuk Gamer dan Kreator
-
9 Rekomendasi Tablet Murah untuk Desain Grafis Bulan Juli 2025, Mulai Rp600 Ribu
Terpopuler
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- Pembangunan Satu Koperasi Merah Putih Butuh Dana Rp 2,5 Miliar, Dari Mana Sumbernya?
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Liburan Bawa Mobil? Ini Biaya Nyebrang dari Jawa ke Merak yang Wajib Kamu Tahu!
-
4 Perbedaan Kunci Satria Pro vs F150 untuk Kamu yang Galau Pilih Ayago Suzuki Terbaru Ini
-
Yamaha Aerox Makin Was-Was! Motor Matic Honda Terbaru Tampil Ganas
-
Liburan ke Bali Bawa Mobil? Ini Daftar Harga Tiket Kapal Terbaru Jawa-Bali plus Tips Anti Ngantre
-
7 Motor yang Bisa Ngecas HP untuk Ojol, Fitur Power Charger Aman
-
Mitsubishi Elevance Concept: Calon Penerus Pajero dengan Teknologi PHEV 4WD
-
5 Mobil Listrik Desain Sporty untuk Kaum Muda, Tetap Stylish dan Trendi di Jalanan
-
Update Harga Suzuki Satria F150 Bekas November 2025: Lebih Murah dari Honda BeAT, Mulai Rp10 Jutaan
-
5 Mobil Listrik Seharga Harley Davidson yang Sporty dan Canggih
-
7 Rekomendasi Motor Listrik Mirip Motor Bebek yang Murah Perawatan