Suara.com - Nama Marshel Widianto tengah menjadi sorotan lantaran dirinya diajukan oleh Partai Gerindra untuk maju sebagaoi bakal calon (bacalon) Wakil Wali Kota Tangsel 2024.
Semenjak pengusungan Marshel Widianto diumumkan, berbagai informasi terkait sang komika pun ramai dicari tahu. Bahkan tak sedikit dari publik yang mencari tahu masa lalu komika ini, salah satunya saat membeli mobil berfitur mewah.
Jebolan Stand Up Comedy Academy musim ketiga ini pernah membeli mobil berkat bantuan Raffi Ahmad.
Hal ini terungkap dalam sebuah unggahan akun Youtube pribadinya, Marshel Widianto. Suami dari Yansen Widiani tampak sumringah saat berkunjung ke dealer Hyundai.
Ia langsung bertanya-tanya tentang mobil yang ingin dibelinya, Hyundai Creta kepada sales di showroom tersebut.
Usai dijelaskan berbagai keunggulan dari Hyundai Creta, Marshel memutuskan untuk meminangnya.
Ia pun tampak sumringah dan kemudian langsung memamerkan kepada Raffi Ahmad lewat video call.
"A, gue mau norak. Gue baru beli mobil A, gue mau norak dulu sama lu," kata Marshel seraya tertawa
"Bagus pamer lu ya, nanti telepon lagi mobil lu belum Lamborghini nggak usah telepon gue," jawab Raffi.
"Tapi udah ada sunroof A' mobil gue," pamer Marshel lagi.
"Mau sunroof kek, mau sunset kek. Oh ya nanti lu bawa ke rumah gue ya mobilnya," ujar Raffi.
"A makasih ya buat bantuannya, Thank you A," pungkas Marshel sembari mengangkat jempol ke arah Raffi Ahmad.
Apakah bantuan yang diberikan Raffi Ahmad tersebut merupakan suntikan dana untuk membeli Hyundai Creta? Belum diketahui pasti, bantuan apa yang dimaksud dalam video tersebut.
Ngomongin soal Hyundai Creta. Mobil yang dibeli Marshel merupakan Hyundai Creta Prime IVT (Two Tone Rood).
Mobil ini memiliki sejumlah fitur mewah seperti sunroof, High Beam Assist, Forward Collision-Avoidance Assist, Manual Speed Limit Assist, Lane Keeping Assist, Driver Attention Assist, Driver Rear View Monitor, Blind-Spot Collision-Avoidance Assist, Safe Exit Warning, Rear Cross-Traffic Collision Avoidance.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              6 Mobil Bekas Matic Harga Rp60 Jutaan dengan Mesin Bandel, Saingan Berat Suzuki Swift
 - 
            
              Saat Indonesia Sibuk Etanol, Suzuki Siapkan Motor yang Bahan Bakar Bikin Nampol
 - 
            
              Alternatif Mitsubishi Destinator, 4 Mobil Tangguh dengan Harga Lebih Murah Rp100 Jutaan
 - 
            
              Bukan Hybrid atau Listrik, Suzuki Pilih Jalan Radikal pada Mobil Barunya
 - 
            
              JETOUR Resmikan Showroom Baru di Bekasi, Perluas Jangkauan di Area Jabodetabek
 - 
            
              Update Harga Honda BeAT November 2025, Si Irit yang Makin Canggih
 - 
            
              Saudara Denza D9 Siap Bikin Minder Alphard Hari Ini 4 November 2025, Spesifikasinya Ngeri
 - 
            
              5 Mobil Bekas Legendaris Tangguh Rp 50 Jutaan, Cocok Buat Bepergian Jauh
 - 
            
              5 Rekomendasi Motor Listrik Mirip Kawasaki Ninja yang Gagah dan Sporty
 - 
            
              Bebas Risau dari BBM Problematik: Tengok Dulu Harga Motor Polytron November 2025