- Mitsubishi Fuso Terus Berkomitmen Berkontribusi untuk Indonesia
- 55 Tahun Perjalanan Mitsubishi Fuso Bangun Ekosistem Mandiri
- Lini Produk Mitsubishi Fuso Diproduksi di Indonesia
Suara.com - PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), authorized distributor kendaraan niaga dari Mitsubishi Fuso Truck and Bus Corporation (MFTBC) di Indonesia, terus berkomitmen untuk berkontribusi kepada Indonesia.
Tidak hanya menghadirkan lini produk, kehadiran Mitsubishi Fuso selama 55 tahun di Indonesia juga turut membangun ekosistem industri yang mandiri.
Dalam mengembangkan produknya di Indonesia, Mitsubishi Fuso turut membangun fasilitas perakitan melalui PT Krama Yudha Ratu Motor (KRM) dan PT Mitsubishi Krama Yudha Motors and Manufacturing (MKM).
Ekosistem ini didukung oleh 100 perusahaan supplier lokal sebagai penyedia parts. Fasilitas ini bukan hanya investasi modal, namun juga dalam bentuk transfer teknologi dan pengetahuan untuk memperkuat industri otomotif nasional sebagai basis produksi yang strategis.
KRM memiliki peran penting dalam mendukung industri otomotif nasional. Sejak berdiri pada tahun 1973, perusahaan ini fokus pada kegiatan manufaktur dan perakitan unit kendaraan Mitsubishi Fuso, baik Canter, Fighter X, hingga produk terbaru yang diluncurkan September lalu, yaitu Fighter X FM65F Tractor Head 4x2.
Untuk menjamin kepuasan konsumen, setiap lini produk yang dirakit di fasilitas ini melalui tahapan yang sangat teliti dan detail. Proses ini memastikan konsumen di Indonesia mendapatkan kendaraan yang presisi, aman, nyaman, dan memiliki performa terbaik untuk mendukung berbagai kebutuhan logistik dan transportasi.
“Kami bangga bahwa selama 55 tahun ini, kami telah turut serta membuka lapangan pekerjaan bagi ribuan masyarakat Indonesia, baik secara langsung di fasilitas ini, maupun secara tidak langsung di seluruh jaringan ekosistem kami. Ini membuktikan bahwa Mitsubishi Fuso tidak hanya menjual produk, tetapi kami adalah bagian dari pembangunan Indonesia,” ujar Aji Jaya selaku Sales and Marketing Director PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors, di Cakung, Jakarta Timur, Rabu (12 November 2025).
Perakitan di KRM
Seluruh lini produk Mitsubishi Fuso, termasuk Fighter X FM65F Tractor Head 4x2, dirakit oleh tenaga kerja Indonesia yang terampil dan berpengalaman di bawah pengawasan ketat sistem kontrol kualitas global Mitsubishi Fuso.
Baca Juga: Mitsubishi Fuso Gelar Pelatihan Terkait Euro 4 untuk Puluhan Konsumen Fleet
Proses perakitan dilakukan sepenuhnya di pabrik PT KRM, mulai dari chassis assembly, engine installation, hingga running test, untuk memastikan setiap unit memenuhi standar performa dan keamanan.
Sebagai bagian dari upaya digitalisasi, Duljatmono, Presiden Direktur PT Krama Yudha Ratu Motor menyampaikan bahwa perusahaan telah menerapkan sistem production tracking berbasis QR code pada cabin dan chassis untuk memantau progres serta potensi defect setiap unit secara real-time.
“Sistem ini akan kami kembangkan menjadi Manufacturing Execution System (MES) sebagai langkah strategis menuju integrasi menyeluruh antarproses produksi,” ujar Duljatmono.
MES dirancang untuk menghadirkan proses produksi yang modern, adaptif, dan efisien, sekaligus memastikan pengelolaan data yang transparan dan real-time, sehingga dapat meningkatkan efisiensi, akurasi, serta kualitas produksi di seluruh lini.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
Terkini
-
Daftar Pajak Suzuki Ertiga Terlengkap November 2025, Lengkap dengan Cara Bayar via Online
-
7 Mobil Bekas 100 Jutaan Tahun Muda, Tangguh dan Mudah Perawatan
-
Skutik Premium Zontes 552 Datang, Bikin Pasar TMAX Goyang
-
Chery Perluas Ekspansi di Indonesia dengan Peresmian Dealer Baru di Bintaro
-
6 Fakta BBM Bobibos yang Bikin Geger, Pertamina Sampai Buka Suara
-
Jangan Sampai Rugi! 3 Cara Aman Over Kredit Mobil Tanpa Terjerat Masalah Hukum
-
Jadi Mobil Terlaris di Indonesia, BYD Atto 1 Kalahkan Honda Brio dan Kijang Innova
-
Yamaha Tiba-tiba Perkenalkan Aerox Versi Listrik dengan Jarak Tempuh 106 Km
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas 7 Seater Ukuran Kecil untuk Keluarga, Anti Rewel
-
7 Tips Membeli Mobil Bekas Secara Aman untuk Pemula agar Terhindar dari Penipuan