Otomotif / Mobil
Kamis, 29 Januari 2026 | 14:41 WIB
Tampak haluan Nissan Kicks e-POWER [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].
Baca 10 detik
  • Nissan Kicks e-Power bekas tahun 2021 kini ditawarkan dengan harga Rp200–240 jutaan, jauh lebih rendah dari harga barunya Rp500 jutaan.
  • Kicks, sebagai SUV kompak hybrid, menawarkan efisiensi BBM lebih baik di kondisi macet dibandingkan Toyota Raize berbahan bakar bensin konvensional.
  • Kelebihan Kicks adalah efisiensi dan kenyamanan hybrid, namun kekurangannya adalah jaringan servis Nissan yang tidak seluas Toyota.

Suara.com - Pasar mobil bekas belakangan ini semakin menarik, terutama untuk segmen SUV kompak. Salah satu yang jadi sorotan adalah Nissan Kicks e-Power.

Mobil hybrid ini saat baru dijual di kisaran Rp500 jutaan, namun kini unit bekas tahun 2021 bisa ditemukan dengan harga hanya Rp200–240 jutaan.

Angka ini membuat Kicks jadi opsi yang sangat menggoda, apalagi jika dibandingkan dengan Toyota Raize yang varian paling basic saja sudah tembus di atas Rp240 jutaan.

Dari segi dimensi, Kicks dan Raize sama-sama bermain di kelas SUV kompak. Bedanya, Kicks menawarkan teknologi hybrid yang membuatnya lebih efisien di kondisi macet, sementara Raize masih mengandalkan mesin bensin konvensional.

Dengan selisih harga sekitar Rp40 jutaan, banyak yang mulai melirik Kicks sebagai alternatif cerdas untuk mobil harian.

Mari kita lihat lebih detail perbandingan keduanya berdasarkan infomasi yang telah dirangkum dari sejumlah sumber informasi:

1. Nissan Kicks e-Power

Presiden Direktur Nissan di Indonesia, Isao Sekiguchi berfoto dengan All-new Nissan Kicks e-Power. (Antara/Nissan Indonesia)

Nissan Kicks dibekali mesin HR12 1.198 cc, 3 silinder inline. Tenaga maksimalnya mencapai 129 PS dengan torsi besar 280 Nm, disalurkan lewat sistem e-Transmission ke roda depan.

Mobil ini juga dilengkapi baterai berkapasitas 2,13 kW yang bekerja sama dengan mesin bensin untuk menghasilkan tenaga listrik.

Baca Juga: Harga Mobil Bekas BYD Semua Series, Turun Hingga 50 Persen

Soal konsumsi bahan bakar, Kicks cukup impresif:

  • Dalam kota macet: 14–19,6 km/liter
  • Luar kota/tol: 18,4–21,7 km/liter
  • Eco driving: bisa tembus 24–27 km/liter

Dengan tangki 41 liter, Kicks mampu menempuh jarak jauh tanpa sering isi bensin. Pajak tahunan untuk unit 2021 berkisar Rp3–4 jutaan, masih relatif wajar untuk SUV hybrid.

Kelebihan Kicks ada pada efisiensi dan kenyamanan berkendara. Tarikan halus, kabin modern, dan teknologi hybrid membuatnya cocok untuk penggunaan harian di kota besar.

Kekurangannya, jaringan servis Nissan tidak seluas Toyota, sehingga beberapa orang masih ragu soal perawatan jangka panjang.

 2. Toyota Raize

Perubahan New Raize yang tampil lebih stylish. (Foto: TAM)

Toyota Raize hadir dengan dua pilihan mesin: 1.0L turbo (998 cc) dan 1.2L naturally aspirated (1.198 cc). Tenaga maksimalnya 98 PS untuk versi turbo dan 86 PS untuk versi 1.2L, dengan torsi masing-masing 140 Nm dan 112 Nm.

Load More