Suara.com - Malaysia Healthcare Expo 2023 kembali digelar di Lippo Puri Mall pada 23-26 Februari 2023. Acara ini menampilkan sejumlah informasi menarik mengenai wisata medis di Sarawak, Malaysia.
Dengan wisata medis ini, para wisatawan kesehatan dari Indonesia akan mendapatkan opsi kedua mengenai perawatan di sejumlah rumah sakit di Sarawak, dengan kualitas pelayanan terbaik.
Tiga rumah sakit Sarawak yang mengambil bagian dalam acara ini adalah Normah Medical Specialist Centre, Borneo Medical Centre dan Timberland Medical Centre.
"Partisipasi Sarawak dalam MHX Expo 2023 akan membantu menghidupkan kembali industri pariwisata kesehatan serta memberi manfaat kepada para pekerja," kata En. Suriya Charles Buas sekalu perwakilan dari Sarawak Tourism Board (STB), yang ikut berpartisipasi di MH Expo 2023.
Dengan rencana pemindahan ibu kota dari Jakarta ke Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan pun menambah semangat Sarawak Tourism Board untuk melakukan promosi sejumlah objek wisata, termasuk wisata medis.
"Pameran ini menjadi kesempatan bagi Sarawak menunjukkan fasilitas mutakhir dan layanan terampil yang ditawarkan oleh institusi medis swasta dan rumah sakit di Kuching, Sibu, Miri dan Bintulu," kata En. Suriya.
Selain wisata medis, STB juga memiliki agenda festival musik yang diyakini bakal menarik minat orang-orang Indonesia di IKN. Festival musik yang jadi agenda tahunan di antaranya Rainforest World Music Festival dan Bornoe Jazz Festival.
Rainforest World Music Festival atau Festival Musik Hutan Hujan Dunia menjadi salah satu acara musik terbesar yang ada di Malaysia. Menghadirkan beraneka jenis musik tradisional, fusion, dan kontemporer dunia, festival ini menghadirkan musisi internasional.
Tahun ini, Rainforest World Music Festival bakal digelar pada 23-25 Juni 2023.
Baca Juga: Grup RS KPJ Kenalkan Layanan Tele-Konsultasi Gratis di Malaysia Healthcare Expo 2023
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Mengenal Inovasi dan Manfaat Lelang bagi Perekonomian Nasional
-
Rakhano Rilis "Sempat Tak Sempat", Lagu Galau yang Bikin Susah Move On
-
Paramount Land Gelar Pesta Rakyat 'Sinergi dalam Satu Harmoni'
-
Edukasi dan Promosi Kelestarian Hutan, FSC Forest Week di Indonesia Resmi Diluncurkan
-
Pastry Chef Audrey Tampi Gelar Demo Masak Eksklusif di Jakarta
-
Custom Desain Cincin Pernikahan Jadi Tren, Buat Cinta Makin Jadi Lebih Bermakna
-
Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79 dengan Tingkatkan Nasionalisme dan Eratkan Kebersamaan antar Karyawan
-
Rayakan HUT RI, Pergikuliner Festival Ruang Rasa Hadirkan Ragam Kuliner Indonesia di Central Park
-
Rayakan Hari Kemerdekaan Bersama Lebih dari 6000 Siswa dengan Berbagi Es Krim Gratis di Seluruh Indonesia
-
Terinspirasi HUT RI di IKN, The House of Arwuda Luncurkan Parfum Independence