Suara.com - Mengusung tema Better Brighter, SketchUp menggandeng Hush Puppies Indonesia mengadakan SketchUp Annual Design Competition 2023.
Di kompetisi tersebut peserta dibebaskan berkreasi menggunakan software SketchUp dalam mendesain konsep baru offline store Hush Puppies.
Pada gelaran kompetisi kali ini, ada serangkaian kegiatan pendukung yang akan diadakan. Registrasi peserta berlangsung hingga 13 Oktober 2023 dengan biaya Rp450.000.
Pada 14 Oktober 2023, peserta dibekali dengan training SketchUp Day 2023. Training ini bertujuan untuk mengajari peserta agar dapat menghasilkan karya yang berkualitas.
Proses pengerjaan dan pengumpulan karya berlangsung mulai dari 17 Oktober hingga 27 November 2023. Juri akan melakukan penilaian pada 28 November hingga 1 Desember 2023.
Pada 5 Desember 2023, hasil penjurian akan diumumkan dan finalis akan ditentukan. Proses terakhir, 9 Desember 2023, seluruh finalis terpilih akan mempresentasikan karyanya.
Pengumuman pemenang akan dilakukan pada 13 Desember 2023. Keseluruhan rangkaian acara akan digelar secara daring.
Ada enam pemenang dan satu juara favorit pada kompetisi ini dengan total hadiah belasan juta rupiah. Juara 1 akan mendapatkan Rp7.000.000, Juara 2 akan mendapatkan Rp5.000.000, dan juara 3 akan mendapatkan Rp3.000.000.
Selain itu, akan dipilih juga juara harapan 1 dengan hadiah Rp2.000.000, harapan 2 dengan hadiah Rp1.500.000, harapan 3 dengan hadiah Rp1.000.000. Juara favorit juga akan mendapatkan hadiah Rp750.000.
Baca Juga: Tips OOTD Pakai Batik Agar Lebih Modern dan Gak Terlihat Seperti Orang Tua, Cocok Buat Nongkrong!
Diluar dari hadiah tersebut, keuntungan lain yang bisa didapatkan oleh peserta adalah pelatihan secara gratis, sertifikat, dan modul pembelajaran SketchUp, Vray, dan LayOut.
Selain itu, desainer juga akan mendapatkan pengakuan dan exposure karena karya yang diciptakan oleh peserta akan diunggah pada Instagram @sketchup.indonesia dan diabadikan pada kumpulan karya tahunan SketchUp Indonesia.
Konsep desain yang dibuat oleh pemenang juga berkesempatan untuk menjadi konsep baru offline store atau Toko Hush Puppies Indonesia.
Menariknya lagi, Hush Puppies Indonesia merupakan acuan dari brand fashion tersebut di seluruh dunia. Keikutsertaan pada kompetisi ini dapat menjadi loncatan yang cukup signifikan bagi desainer muda.
“Kami ingin mendukung desainer interior lokal untuk terus mengembangkan dan menyalurkan potensi mereka. Kolaborasi ini diadakan bersama brand fashion tersebut untuk mengapresiasi potensi tersebut," kata Direktur Utama PT Vexa Dinamika Teknologi (SketchUp Indonesia), Sarah Aisyah Kahar.
Sarah juga mengatakan bahwa SketchUp Indonesia melaksanakan kompetisi ini sebagai kegiatan tahunan dan berharap akan terus berlangsung ke depannya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Mengenal Inovasi dan Manfaat Lelang bagi Perekonomian Nasional
-
Rakhano Rilis "Sempat Tak Sempat", Lagu Galau yang Bikin Susah Move On
-
Paramount Land Gelar Pesta Rakyat 'Sinergi dalam Satu Harmoni'
-
Edukasi dan Promosi Kelestarian Hutan, FSC Forest Week di Indonesia Resmi Diluncurkan
-
Pastry Chef Audrey Tampi Gelar Demo Masak Eksklusif di Jakarta
-
Custom Desain Cincin Pernikahan Jadi Tren, Buat Cinta Makin Jadi Lebih Bermakna
-
Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79 dengan Tingkatkan Nasionalisme dan Eratkan Kebersamaan antar Karyawan
-
Rayakan HUT RI, Pergikuliner Festival Ruang Rasa Hadirkan Ragam Kuliner Indonesia di Central Park
-
Rayakan Hari Kemerdekaan Bersama Lebih dari 6000 Siswa dengan Berbagi Es Krim Gratis di Seluruh Indonesia
-
Terinspirasi HUT RI di IKN, The House of Arwuda Luncurkan Parfum Independence