Suara.com - Rafael Nadal dan Novak Djokovic akan debut di lapangan tanah liat musim ini dengan bermain pada ajang Monte Carlo Masters yang akan berlangsung pekan depan.
Melansir AFP via Antara, Minggu (11/4/2021), keduanya diunggulkan untuk bertemu pada final yang kemungkinan akan menjadi gladi bersih untuk pertarungan gelar di French Open pada Juni.
Djokovic dan Nadal belum pernah bermain sejak Australia Open yang tertunda pada Februari. Petenis nomor satu dunia asal Serbia, Djokovic, merebut gelar kesembilan Australia Open dan gelar besar ke-18 dalam karirnya.
Dia juga telah melampaui rekor Roger Federer selama beminggu-minggu pada peringkat nomor satu dan akan memulai pekan ke-316 di puncak ranking dunia mulai Senin.
Djokovic merupakan juara dua kali pada Monte Carlo Masters, namun belum melampaui perempat final sejak gelar terakhirnya pada 2015.
Nadal, yang memenangi gelar French Open atau disebut Roland Garros ke-13 dan menyamai rekor Grand Slam ke-20 dengan mengalahkan Djokovic pada final Oktober lalu, sedang mengejar kemenangan ke-12 di Monte Carlo.
Ada kekhawatiran atas masalah punggung yang dialami Nadal menjelang musim lapangan tanah liat yang mencapai puncaknya pada French Open, yang akan dimulai pada 30 Mei.
Nadal memiliki rekor 71-5 di Monte Carlo dengan hanya sekali gagal ke perempat final -- dalam debutnya pada 2003 sebagai pemain berusia 16 tahun.
Sejak Australia Open, posisi Nadal sebagai petenis nomor dua dunia digantikan oleh Daniil Medvedev dari Rusia.
Baca Juga: Novak Djokovic Rengkuh Gelar Australian Open Kesembilan
Runner-up Australia Open itu adalah pemain pertama di luar "Big Four" Djokovic, Nadal, Roger Federer dan Andy Murray yang mencapai nomor dua dunia sejak Lleyton Hewitt dari Australia pada Juli 2005.
Namun, dia mewaspadai peluangnya di lapangan tanah liat.
Sepuluh gelar karirnya semuanya datang dari lapangan keras sementara dia tidak pernah memenangi pertandingan di Roland Garros dalam empat kunjungan.
"Mungkin pada 2050 saya akan berhasil melewati babak pertama di Roland Garros," canda Medvedev.
Sementara itu, Roger Federer hilang dari susunan pemain. Dia terakhir bermain di Monte Carlo pada 2016, dan belum pernah memenangi turnamen.
Federer, yang akan berusia 40 tahun pada Agustus, baru kembali tur di Qatar pada Februari setelah 13 bulan absen untuk memulihkan diri dari dua operasi lutut.
Berita Terkait
-
Gasak Unggulan Lima, Ashleigh Barty Melaju ke Final Miami Open
-
Rafael Nadal Absen di Miami Open, Fokus Pulihkan Diri Jelang Tur Eropa
-
310 Pekan di Peringkat Satu Dunia, Novak Djokovic Samai Rekor Roger Federer
-
Top 5 Sport Sepekan: Presenter Olahraga Cantik Ini Tak Makan Nasi 7 Tahun
-
Dibekap Masalah Punggung, Nadal Mundur dari Turnamen ATP di Rotterdam
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
- Besok Bakal Hoki! Ini 6 Shio yang Dapat Keberuntungan pada 13 November 2025
Pilihan
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
-
SoftBank Sutradara Merger Dua Musuh Bebuyutan GoTo dan Grab
Terkini
-
Jawaban Polos 'Bocah Ajaib' Arimbi Mengapa Pilih Posisi sebagai Opposite
-
Hany Budiarti Siap 'Comeback' di Proliga 2026 usai Punya Momongan? Begini Jawabannya
-
Jakarta Livin Mandiri Rekrut Yolla Yuliana untuk Proliga 2026
-
Mental Baja, Gregoria Mariska Tunjung Melaju ke Semifinal Kumamoto Masters 2025
-
Apriyani Rahayu Ungkap Penyebab Kekalahan atas Pasangan Jepang di Kumamoto Masters 2025
-
Menuju SEA Games 2025: Tim Review Finalisasi Peta Medali Kontingen Indonesia
-
Usai Cetak Sejarah, Menpora Pastikan Dukung Janice Tjen untuk Tampil di Olimpiade 2028
-
Tangerang Hawks Lepas Nikholas Mahesa
-
Indonesia International Challenge 2025: 5 Ganda Campuran Amankan Tempat di Perempat Final
-
Indonesia International Challenge 2025: 7 Tunggal Putra Tuan Rumah Melaju ke Perempat Final