Suara.com - Pebulu tangkis ganda campuran Praveen Jordan optimistis bisa mewujudkan target minimal satu gelar juara dari ajang Indonesia Badminton Festival (IBF) 2021 seperti yang diarahkan oleh pelatih Nova Widianto.
"Ya saya optimistis saja, bahkan kalau bisa tiga (gelar) kenapa tidak? Kalau pelatih bisa percaya ke atletnya kenapa saya tidak bisa percaya dengan diri sendiri," tutur Praveen saat ditemui di Bali International Convention Center, Senin.
Pada ajang IBF 2021, Praveen yang berpasangan dengan Melati Daeva Oktavianti akan berlaga pada dua turnamen yaitu Indonesia Masters (Super 750) dan Indonesia Open (Super 1000).
Sementara untuk ajang BWF World Tour Finals, Praveen/Melati kini berada di peringkat kesembilan dengan 22.250 poin, sehingga harus berupaya untuk mengamankan posisinya dengan menambah perolehan poin dari dua turnamen pendahuluan.
Sebagai persiapan di Indonesia Masters dan Indonesia Open, Praveen hanya bekutat pada upaya menjaga fokus dan mental bertanding.
Ia menceritakan bahwa kendala terbesarnya saat ini ialah menahan rasa bosan akibat menjalani jadwal pertandingan yang terlalu lama sejak dari Eropa.
"Baru pertama kali saya tanding selama ini, di Eropa saja tujuh minggu. Persiapannya ya jaga kondisi dan motivasi, kalau tidak seperti itu pasti sangat bosan walaupun di sini (Bali) dikasih banyak fasilitas hiburan," kata Praveen seperti dimuat Antara.
Sebelumnya, pelatih Nova mengutarakan target dari sektor yang diasuhnya dalam pagelaran IBF 2021 diBali. Dengan adanya target mengamankan gelar juara, ia menaruh harapan tinggi atletnya mengingat ganda campuran Indonesia belum tampil memuaskan saat bermain di turnamen Eropa.
"Hasil di Eropa memang kurang bagus, tapi kita sebagai tuan rumah harus mengusahakan bisa ambil satu gelar juara di turnamen Bali," kata Nova.
Baca Juga: Top 5 Sport: Tundukkan Kazakhstan, Indonesia Tutup Penampilan di FIBA Asia Putri
Persaingan di IBF 2021 diprediksi akan sulit karena ketahanan pemain yang sudah berkurang setelah melakoni laga panjang di Eropa, oleh karenanya untuk saat ini tim pelatih hanya fokus pada upaya menjaga kebugaran dan mental atlet.
Berita Terkait
-
Status Unggulan Kedua, Bisakah Bobby/Melati Penuhi Ekspektasi di China Masters?
-
Debut Bobby/Melati di Turnamen BWF Papan Atas, Upaya Buktikan Konsistensi
-
Jafar/Felisha dan Bobby/Melati Ikuti Jejak Dejan/Fadia ke Perempat Final Taipei Open 2025
-
Jadwal Hylo Open 2023 Hari Ini: 3 Wakil Indonesia Tampil, Ada Rehan/Lisa
-
French Open 2023: Tampil Dominan, Praveen / Melati Lewati Babak 32 Besar
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
Terkini
-
Peta Medali SEA Games 2025: Indonesia Kehilangan 41 Potensi Emas
-
Jadwal F1 GP Brasil 2025: Potensi Duel Panas Norris, Piastri dan Max Verstappen
-
Lifter Rizki Juniansyah Diangkat Jadi Letnan Dua TNI usai Juara Dunia 2025
-
KONI Isyaratkan PON 2028 Prioritaskan Cabor Olimpiade
-
Dhinda 'Meledak' di Korea Masters 2025: Tembus Perempat Final dan Makin Percaya Diri
-
Lolos 8 Besar Korea Masters 2025, Ubed Belum Puas!
-
Korea Masters 2025: Kalah dari Unggulan Pertama, Yohanes Saut Akui Hilang Fokus
-
Ingin Ulangi Kesuksesan, Rizki Juniansyah Bertekad Pecahkan Rekor di SEA Games 2025
-
KONI Bertekad Tuntaskan Dualisme Cabang Olahraga di Indonesia
-
39 Atlet Indonesia Ikuti Islamic Solidarity Games 2025 di Arab Saudi, Ada Balap Unta