Suara.com - Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani langsung mematok target tinggi dalam debutnya di SEA Games 2021. Dia bertekad mempersembahkan medali emas bagi Merah Putih.
Putri Kusuma Wardani menjadi salah satu tulang punggung untuk sektor tunggal putri maupun tim beregu putri Indonesia pada SEA Games 2021.
Dengan tak dipanggilnya Ruseli Hartawan dan Fitriani yang kini berstatus non-pelatnas, Putri Kusuma Wardani di atas kertas adalah tunggal putri terrbaik kedua yang dimiliki Indonesia untuk SEA Games 2021.
Putri untuk sementara menduduki peringkat 61 dunia, hanya kalah dari Gregoria Mariska Tunjung selaku tunggal putri nomor satu Indonesia saat ini yang menempati ranking 29.
"Kalau target pribadi, semoga saya bisa mempersembahkan medali emas. Apalagi saya baru pertama turun di SEA Games," kata Putri Kusuma Wardani dikutip dari laman resmi Kemenpora, Kamis (21/4/2022).
Kendati masih berusia 19 tahun, Putri menjadi salah satu harapan bagi tunggal putri Indonesia yang sudah lama minim prestasi di ajang internasional.
Pada usia 16, Putri Kusuma Wardani telah mencapai final turnamen senior Tantangan Internasional Bangladesh tetapi harus puas jadi runner-up usai kalah dari pemain Vietnam Nguyen Thuy Linh.
Pada 2019, Putri Kusuma Wardani menjadi finalis turnamen Grand Prix Junior Jaya Raya Junior International. Gelar pertama dalam karirnya diraihnya saat memenangkan Jakarta Junior International Series mengalahkan rekan senegaranya Maharani Sekar Batari.
Pada Kejuaraan Dunia Junior 2019, ia membantu tim Indonesia memenangkan Piala Suhandinata untuk pertama kalinya, di mana tim tersebut mengalahkan tim Cina di final.
Baca Juga: Tak Dikirim ke Sea Games, Prestasi Sutjiati Narendra Masih Kalah dengan Rifda Irfanaluthfi
Pada tahun 2021, Putri Kusuma Wardani merebut gelar Super 300 pertamanya di Spain Masters mengalahkan Line Christophersen dari Denmark di final pada usia 18 tahun.
Pada tahun 2022, Putri Kusuma Wardani juga berhasil mengalahkan pemain tunggal putri Malaysia di final Badminton Asia Team Championships atau BATC 2022.
Putri Kusuma Wardani berhasil mengantarkan Tim Putri Indonesia Unggul 2-1 dari Malaysia dan berhasil keluar sebagai Juara Putri BATC 2022.
Biodata Putri Kusuma Wardani:
Nama : Putri Kusuma Wardani
Panggilan, Putri KW
Tempat lahir: Tangerang, Banten
Tanggal lahir: 20 Juli 2002
Umur: 19 Tahun (2021)
Tinggi Badan: 172cm
Berat Badan: 56 kg
Klub: Exist Jakarta
Tag
Berita Terkait
-
Imbas 5 Pemain yang Baru Gabung Timnas, Liga Malaysia Siap Ubah Jadwal Pertandingan
-
Cuma 5 Pemain yang Baru Gabung TC, Ini Curhatan Pelatih Timnas Malaysia U-23
-
PSSI Belum Dapat Izin dari Tokyo Verdy untuk Pinjam Pratama Arhan
-
Target Juara Umum, Tim Bulu Tangkis Indonesia Diminta Tampil Mati-matian di SEA Games 2021
-
5 Hits Bola: Barcelona Keok, Ini Syarat Real Madrid untuk Kunci Gelar Liga Spanyol Lebih Cepat
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Desentralisasi Pembinaan: PBSI Luncurkan Pelatnas Wilayah
-
Kembali ke Mandalika, Jorge Lorenzo Bicara Tentang Kecepatan, Strategi, dan Hidup Setelah MotoGP
-
Korea Masters 2025: Tiga Ganda Putri Indonesia Langsung Tersingkir
-
Debut Manis Novak Djokovic di Athena, Alejandro Tabilo Tak Berkutik
-
Jakarta Bersiap untuk Capital Market Run 2025, 3.500 Pelari akan Turun ke Jalan
-
Terungkap Alasan Anthony Ginting Absen di Korea Masters 2025
-
Anthony Ginting Absen, Inilah Daftar Wakil Indonesia di Korea Masters 2025
-
Bagian Penting Tim, Pelita Jaya Jakarta Perpanjang Kontrak Vincent Kosasih
-
Rombak Besar-besaran, Tangerang Hawks Basketball Lepas Habib Titoaji
-
Tumbang di Final Hylo Open 2025, Putri KW Ambil Pelajaran dari Mia Blichfeldt