Suara.com - Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia bakal tampil di MotoGP Spanyol 2022 meski ia masih dibekap cedera bahu yang didapat dari MotoGP Portugal silam.
Sebelumnya, beberapa pihak meragukan kalau Bagnaia tak bisa tampil di MotoGP Spanyol 2022. Tetapi ia tetap bertekad untuk bisa tampil di balap yang digelar di Sirkuit Jerez, Spanyol.
Namun, ia bakal menggunakan strategi khusus di MotoGP Spanyol 2022 agar cedera yang dideritanya tidak kambuh. Pembalap Ducati tersebut memilih untuk tidak 'ngoyo' dan menyimpan tenaga di sesi latihan bebas. Hal ini guna agar bahunya tidak terbebani dan bisa dioptimalkan ketika balap berlangsung nanti.
"Situasinya sekarang sudah lebih baik berkat fisioterapis. Tetapi, saya tidak akan bisa melakukan banyak putaran pada sesi latihan bebas. Karena saya harus menyimpan tenaga untuk balapan," ujar Bagnaia, dikutip dari GPOne.
Ia berharap bisa tampil prima di balap nanti. Apalagi Bagnaia sudah tahu karakter Sirkuit Jerez. Jadi ia tak perlu lagi belajar tentang sirkuit tersebut.
"Beruntung, kami sudah cukup mengenal lintasan ini (Sirkuit Jerez) dengan baik. Saya kencang pada saat uji coba musim dingin. Secara teori, kami seharusnya tidak banyak bekerja. Saya masih tenang hingga titik ini," pungkasnya.
Francesco Bagnaia ingin meraup poin demi poin guna bisa bersaing memperebutkan juara dunia MotoGP 2022. Saat ini, pembalap Italia tersebut bertengger di posisi 10 dengan perolehan poin 31. Selisih 39 poin dengan puncak klasemen sementara, Fabio Quartararo.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Satria Muda Cuci Gudang? Mario Davidson Resmi Dilepas Jelang Tip-off IBL 2026
-
Butuh Penembak Jitu, Pacific Caesar Surabaya Datangkan Veteran Kroasia Dino Butorac Jelang IBL 2026
-
Kondisi Stabil, Anthony Joshua Lanjutkan Pemulihan di Rumah setelah Insiden Tragis
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan
-
Lampaui Ranah Lapangan Hijau, Brand Sportswear Jepang Kolaborasi dengan VVUP di Jakarta
-
Pemain NBA Didenda Rp417 juta karena Ngomong Kasar di Siaran TV
-
Perjalanan Manis Janice Tjen di 2025: Tembus 50 Besar Dunia dan Rajai SEA Games
-
Naoya 'The Monster' Inoue Pertahankan Gelar, Ini Daftar Lengkap Juara Dunia WBC Terbaru
-
Gregoria Jalani Masa Pemulihan, PBSI Pastikan Pendampingan Medis hingga Psikologis
-
BWF Resmi Beri 'Protected Ranking' untuk Gregoria Mariska Tunjung