Suara.com - Direktur Utama Mandalika Grand Prix Association (MGPA) Priandhi Satria memastikan pihaknya siap menjadi tuan rumah sejumlah kompetisi balapan internasional pada tahun ini.
“Kami dari segi teknis dan operasional sudah menyelenggarakan kegiatan mingguan seperti track day, dan lainnya. Para pihak terkait termasuk marshal sudah terlatih untuk melakukan dan menjaga tugas mereka di setiap event,” kata Priandhi saat ditemui di Jakarta, Rabu.
Lebih lanjut, ia mengatakan staf termasuk marshal — petugas yang membantu di area lintasan ketika terjadi insiden dalam balapan — sudah terlatih menjalankan tugas mereka di bawah pelatihan hingga arahan berbagai pemangku kepentingan terkait, termasuk Ikatan Motor Indonesia (IMI).
Soal sirkuitnya sendiri, Priandhi mengatakan manajemen selalu melakukan pemeliharaan rutin. Hingga saat ini, masih belum ada rencana atau urgensi untuk melakukan penyegaran maupun renovasi sirkuit.
“Kalau sirkuit, tidak ada hal apa pun kecuali maintenance rutin. Namun, saat ini yang kita lakukan adalah pengecatan (ulang) di garis start yang sudah pudar karena faktor cuaca. Sirkuit tidak ada perbaikan, dan tenaga kerja kami juga baik dan siap,” ujar dia.
Adapun penyelenggaraan berbagai kejuaraan balap motor bergengsi di Mandalika masih belum lepas dari status pandemi COVID-19.
Saat disinggung mengenai hal tersebut serta potensi pembatasan penonton, Priandhi mengatakan akan menerapkan protokol kesehatan (prokes) sesuai peraturan yang dikeluarkan oleh dinas kesehatan (depkes) setempat.
“Kita menerapkan prokes sesuai arahan depkes. Jadi, kalau kita bicara target (penonton), kita targetkan di WSBK ini di atas 50 sampai 60 ribu, dan angka itu masih di bawah kapasitas. Tapi sejauh ini masih tidak ada pembatasan,” kata dia.
Sementara itu, Sirkuit Mandalika akan menjadi tuan rumah dari putaran kedua Kejuaraan Dunia Superbike (FIM Superbike World Championship / WSBK) 2023. Di sela kompetisi tersebut juga akan ada supporting race Mandalika Racing Series perdana.
Baca Juga: Jack Miller Hingga Francesco Bagnaia Bersemangat Sambut Sprint Race Perdana MotoGP 2023
Setelah itu, akan disusul dengan ronde keempat Asia Road Racing Championship (ARRC) di bulan Agustus, serta seri MotoGP pada Oktober 2023. (Sumber: Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Keluarga 7 Seater Mulai Rp30 Jutaan, Irit dan Mudah Perawatan
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 19 Oktober: Klaim 19 Ribu Gems dan Player 111-113
- Bukan Main-Main! Ini 3 Alasan Nusakambangan, Penjara Ammar Zoni Dijuluki Alcatraz Versi Indonesia
Pilihan
-
Prabowo Isyaratkan Maung MV3 Kurang Nyaman untuk Mobil Kepresidenan, Akui Kangen Naik Alphard
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
-
Pembelaan Memalukan Alex Pastoor, Pandai Bersilat Lidah Tutupi Kebobrokan
Terkini
-
PON Bela Diri 2025 Panen Pujian, Atlet Jateng dan Papua Barat Bersinar
-
Indiana Pacers Perpanjang Kontrak Aaron Nesmith, Durasi 2 Tahun dengan Nilai Rp670 Miliar
-
Atlanta Hawks Resmi Perpanjang Kontrak Dyson Daniels, Durasi 4 Tahun Senilai Rp1,6 Triliun
-
Timnas Basket Indonesia Perkuat Chemistry di Australia, Prastawa: Tak Boleh Ada Kesalahan Lagi!
-
Dorong Mobilitas Berkelanjutan, LRT RUN 2025 Siap Guncang Jakarta!
-
Persiapan SEA Games 2025, Timnas Basket Indonesia Berharap Hadapi Lawan Kuat di Australia
-
Max Verstappen Buka Suara Peluang Pertahankan Juara Dunia
-
Daftar Juara dan Pemain Terbaik Livoli Divisi Utama 2025: Petrokimia Gresik dan LaVani Navy Berjaya
-
Cerita Jonatan Christie di Balik Gelar Juara Denmark Open 2025, Sempat Ada Masalah pada Badan
-
Hasil Lengkap F1 GP Amerika Serikat 2025: Max Verstappen Finis Pertama, Unggul 7,959 Detik