Suara.com - Putaran kedua Liga Voli Korea wanita musim 2023/2024 bakal mempertemukan kembali Daejeon Jung KwanJang Red Sparks VS Suwon Hyundai Engineering & Construction Hillstate. Dalam laga ini profil Yang Hyo Jin sebagai lawan Megawati Hangestri Pertiwi menarik untuk dikulik.
Selain performa dan prestasinya yang perlu diwaspadai oleh Red Sparks. Yang Hyo Jin juga disebut-sebut sebagai salah satu pevoli cantik Korea. Bagaimana biodata dan profil Yang Hyo Jin ini?
Biodata Yang Hyo Jin
- Nama: Yang Hyo-jin
- Tempat dan tanggal lahir: Busan, 14 Desember 1989
- Tinggi badan: 190 cm
- Posisi: middle blocker
- Tim: Suwon Hyundai Engineering & Construction Hillstate
- Blok: 338 cm
- Spike: 340 cm
- Instagram: @hjyang14v
Profil Yang Hyo Jin
Yang Hyo Jin sebenarnya termasuk dalam pemain bola voli wanita yang senior di Korea Selatan. Ia sempat bergabung dalam timnas Korea selama 13 tahun (2008-2021).
Hyo Jin memutuskan gantung sepatu dari timnas tahun 2021. Saat ini ia fokus di klub Suwon Hyundai Engineering & Construction Hillstate.
Meskipun telah berusia 33 tahun, nyatanya kemampuan Hyo Jin masih perlu diperhitungkan. Namanya juga masuk dalam 10 pemain top skor sementara per 5 November 2023 lalu.
Berdasarkan daftar top skor ini, Hyo Jin sudah mencetak 89 poin. Sementara Megawati berada diperingkat 3 dengan 138 poin.
Menariknya, Hyo Jin bukanlah pevoli yang tugas utamanya mencetak poin. Posisi Hyo Jin sebenarnya adalah sebagai middle blocker.
Baca Juga: Link Live Streaming Suwon Hyundai vs Red Sparks di Liga Voli Korea Selatan, Megawati Siap Beraksi
Memiliki tinggi 190 cm, Hyo Jin menjadi tembok kokoh yang menghadang setiap smash lawan. Meskipun begitu, kemampuannya untuk melakukan smash juga cukup mematikan.
Bahkan Hyo Jin telah mendapatkan 5 kali penghargaan Best Blocker sejak 2009 hingga 2014. Ia juga pernah mendapat Most Valuable Player (MVP) pada final Liga Voli Korea musim 2015-2016 dimana Hillstate menjadi juara.
Pemain voli cantik ini pun sukses mengantarkan timnas Korea Selatan mendapat medali emas dalam Asian Games 2014 Incheon.
Selain aktif sebagai pemain voli, Hyo Jin pun kerap membagikan kegiatannya di akun media sosial Instagram @hjyang14v. Ia juga beberapa kali diundang dalam berbagai acara di televisi.
Dalam putaran pertama kemarin, Hyundai Hillstate memang kalah telak dari Red Sparks tiga set langsung. Namun Hillstate tentu sudah bisa membaca alur permainan Megawati dkk.
Pertemuan kedua yang berlangsung hari ini Kamis (9/11/2023) dimulai pukul 19.00 waktu setempat atau 17.00 WIB, Hillstate jelas bertekad membalaskan kekalahannya.
Berita Terkait
-
Link Live Streaming Suwon Hyundai vs Red Sparks di Liga Voli Korea Selatan, Megawati Siap Beraksi
-
Jadwal Megawati Hangestri Bersama Red Sparks di Putaran Kedua Liga Voli Korea Selatan 2023/2024
-
Megawati Hangestri Raih Gelar Pemain Terbaik Putaran Pertama Liga Voli Korea Selatan
-
Klasemen Liga Voli Korea Selatan: Red Sparks Naik Peringkat, Megawati Hangestri Tembus 3 Besar
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Satria Muda Cuci Gudang? Mario Davidson Resmi Dilepas Jelang Tip-off IBL 2026
-
Butuh Penembak Jitu, Pacific Caesar Surabaya Datangkan Veteran Kroasia Dino Butorac Jelang IBL 2026
-
Kondisi Stabil, Anthony Joshua Lanjutkan Pemulihan di Rumah setelah Insiden Tragis
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan
-
Lampaui Ranah Lapangan Hijau, Brand Sportswear Jepang Kolaborasi dengan VVUP di Jakarta
-
Pemain NBA Didenda Rp417 juta karena Ngomong Kasar di Siaran TV
-
Perjalanan Manis Janice Tjen di 2025: Tembus 50 Besar Dunia dan Rajai SEA Games
-
Naoya 'The Monster' Inoue Pertahankan Gelar, Ini Daftar Lengkap Juara Dunia WBC Terbaru
-
Gregoria Jalani Masa Pemulihan, PBSI Pastikan Pendampingan Medis hingga Psikologis
-
BWF Resmi Beri 'Protected Ranking' untuk Gregoria Mariska Tunjung