Suara.com - Crowdo sebagai salah satu platform peer to business (P2B) dengan pertumbuhan terbesar dan tercepat di Asia Tenggara, baru saja meluncurkan aplikasi seluler yang diberi nama Crowdo Connect. Platform ini merupakan aplikasi seluler yang dibuat untuk menghubungkan pelaku UKM Tanah Air dengan investor dari 140 negara.
"Peluncuran aplikasi Crowdo Connect ini sejalan dengan visi kami yang ingin menghubungkan UKM terbaik di Indonesia tidak hanya dengan investor Indonesia tetapi juga dengan komunitas investor global," ungkap Cally Alexandra, perwakilan dari Crowdo Indonesia pada Selasa (28/2/2017).
Crowdo baru berdiri di Indonesia pada 2016, tapi telah membiayai lebih dari 1.500 proyek UKM. Crowdo berharap, investor dapat menyalurkan dana kepada UKM dengan nominal minimal Rp1 juta hingga Rp2 miliar.
Kemunculan aplikasi seluler Crowdo Connect adalah jawaban dari sulitnya usaha kecil dan menengah mendapatkan pinjaman dari lembaga konvensional seperti bank.
Para pelaku UKM hanya perlu mendaftarkan usahanya dengan melakukan pengisian data secara online. Dengan begitu, calon investor dapat mencari UKM mana yang dapat dipilih dan diberikan suntikan dana.
Untuk urusan bunga, Crowdo memberikan solusi yang lebih baik dibanding bank. "Di Crowdo sendiri, semakin profil risiko tinggi maka bunga semakin tinggi," ucap Shinta Wardani, Marketing Analyst Crowdo.
Aplikasi Crowdo Connect sendiri dapat diunduh di Google PlayStore di 140 negara.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
17 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November 2025, Dapatkan Pemain OVR 109-113 dan Gems Gratis
-
ChatGPT Go Resmi Diluncurkan Pertama di Asia Tenggara, Gandeng Telkomsel, Bundling Mulai Rp 50.000
-
Tim Cook Janjikan Berbagai Teknologi AI Canggih di Apple Intelligence
-
Xiaomi Sedang Garap HP Redmi dengan Baterai 9.000 mAh
-
ONIC, EVOS, dan AE Main Jam Berapa? Ini Update Jadwal Playoffs MPL ID S16
-
Amazon PHK 14 Ribu Karyawan, Proyek Game Tomb Raider Tak Terdampak
-
MediaTek Kompanio 540: Chipset Khusus Chromebook untuk Pelajar dengan Baterai Awet
-
7 HP Murah RAM 12 GB untuk Gamer Kantong Cekak, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan