Suara.com - Ada-ada saja tingkah laku warganet menyambut 2018. Di Twitter misalnya, para warganet menggaungkan tagar '#2017MauAbis' dan topik 'Resolusi 2018', untuk menyambut pergantian tahun.
Tagar #2017MauAbis digunakan warganet untuk menggambarkan berbagai prilaku unik warganet selama 2017. Sebagai contoh, tingkah laku unik netizen saat menggunakan Instagram Stories, turut bahan candaan dengan tagar #2017MauAbis.
Dari pantauan Suara.com, tagar tersebut kini sudah menempati posisi pertama di daftar topik terpopuler Twitter. Dengan menggunaan tagar #2017MauAbis, para warganet mencurahkan kreativitas mereka untuk membuat aneka tweet lucu.
Berikut beberapa tweet dengan tagar #2017MauAbis.
"#2017MauAbis masih ada aja orang yg kalo upload instastory nyanyi, layarnya item terus dikasih caption 'abaikan suaranya'. Apa yg mau didengerin ato diliat juga, ketiak kudanil," ujar @ozanazim_.
"#2017MauAbis masih aja ada orang ngisi bio twitter pake
Penyuka senja | penikmat hujan | di sekat | sekat | kayak | warnet," tulis @ariryantama.
"#2017mauabis masih aja ada orang yang bikin boomerang cuman geleng geleng kepala , sama ngedip ngedipin mata," tulis
@yudhadisryant28.
Tak hanya tagar #2017MauAbis, para warganet turut menuliskan resolusi mereka di 2018. Mereka berharap agar tahun depan dapat berlangsung lebih baik dari tahun sebelumnya.
Baca Juga: Twitter Hapus Akun Gadis Palestina yang Tampar Militer Israel
Berikut beberapa tweet yang berisikan resolusi 2018 dari para warganet.
"Resolusi 2018: lebih banyak tidur di bawah pukul 00.00," kata @indrawidjaya.
"Resolusi 2018 apa ya? Semoga bisa lanjut S2 di luar negeri amin," harap @Shimada200.
"Resolusi 2018 : Dapat kerjaan dan perusahaan yg menghargai kerja keras karyawan dengan baik," tulis @cdxc__.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Bos Instagram Soroti Ledakan Konten AI dan Tantangan Membedakan Media Asli
-
55 Kode Redeem FF Terbaru 2 Januari 2026: Ada SG2, Bundle HRK, dan Happy 2026
-
Penundaan GTA 6 bak Pedang Bermata Dua: Berefek ke Gamer dan Developer
-
5 Pilihan HP Murah dan Awet Dipakai Lama, Harganya Mulai Rp1 Jutaan
-
Detail Penting Galaxy S26 Terungkap, Ponsel Lipat Samsung Ikut Kebagian Upgrade Besar
-
7 Rekomendasi Smartwatch Murah dengan Fitur Lengkap untuk Pria dan Wanita
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 Januari 2026, Klaim 2.026 Gems dan Pemain Eksklusif
-
53 Kode Redeem FF Terbaru 1 Januari 2026, Klaim M1014 Demolitionist dan The Hungry Pumpkin
-
Ini Kode Promo KIOSGAMER Januari 2026 Terbaru, Dapat Diskon hingga Bonus Diamond 30 Persen!
-
28 Kode Redeem MLBB Terbaru 1 Januari 2026: Klaim Skin Epic, Diamond, dan Fragment Gratis