Suara.com - Para penggemar Dilan kini tidak hanya dimanjakan dengan film, namun juga lewat game yang baru saja rilis pada 25 Februari ini. Karakter Dilan sendiri yang lahir dari novel Dilan: Dia adalah Dilanku tahun 1990 karya Pidi Baiq, telah melekat kuat pada Iqbaal Ramadhan yang sukses memerankan karakter tersebut dalam versi filmya.
Game Dilan Official ini sendiri tersedia dalam platform Android dan dikembangkan oleh Agate Games yang bekerja sama dengan Ciayo Comic. Dalam game Dilan tersebut, pemain dapat berperan menjadi Milea dan membuat jalan cerita sendiri dengan Dilan. Hal tersebut juga dijelaskan dalam keterangan yang tertulis dalam Play Store.
"Pernahkah berangan-angan menjadi Milea? Siapa yang tidak terpikat oleh pesona Dilan? Kini kamu bisa merasakan kata-kata manis dari Dilan! Ga percaya? Di Game Dilan, dirimu berperan sebagai Milea sehingga jalinan cerita antara dirimu dan Dilan bergantung pada pilihanmu. Hanyutkan dirimu dalam kisah romantis Dilan dan Milea. Dijamin pasti membuatmu baper!" tulis dalam keterangan.
Game yang dapat diunduh secara gratis ini juga memiliki beberapa fitur menarik, di antaranya adalah mendapat gombalan khas Dilan. Dari fitur tersebut pemain akan mendapatkan ilustrasi spesial yang dapat dikoleksi dan disimpan ke dalam bentuk album.
Unggahan trailer yang diposting Agate Games juga memperlihatkan bahwa pemain dapat memilih baju untuk karakter Milea sesuai dengan selera.
Game tersebut akan terbagi dalam beberapa episode yang berisikan 5 episode dari Dilan 1990 dan 10 episode dari Dilan 1991. Namun, untuk terus memainkannya pemain harus mengumpulkan energi di mana energi tersebut akan terisi selama 1 hingga 2 jam.
Untuk dapat mengunduh game Dilan tersebut, perangkat pengguna setidaknya harus memiliki Android versi 4.4 atau versi yang lebih tinggi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Lebih dari 30 Persen Warga Indonesia Curhat ke AI saat Sedih, Fenomena Baru di Era Digital
-
Bos Instagram Soroti Ledakan Konten AI dan Tantangan Membedakan Media Asli
-
55 Kode Redeem FF Terbaru 2 Januari 2026: Ada SG2, Bundle HRK, dan Happy 2026
-
Penundaan GTA 6 bak Pedang Bermata Dua: Berefek ke Gamer dan Developer
-
5 Pilihan HP Murah dan Awet Dipakai Lama, Harganya Mulai Rp1 Jutaan
-
Detail Penting Galaxy S26 Terungkap, Ponsel Lipat Samsung Ikut Kebagian Upgrade Besar
-
7 Rekomendasi Smartwatch Murah dengan Fitur Lengkap untuk Pria dan Wanita
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 Januari 2026, Klaim 2.026 Gems dan Pemain Eksklusif
-
53 Kode Redeem FF Terbaru 1 Januari 2026, Klaim M1014 Demolitionist dan The Hungry Pumpkin
-
Ini Kode Promo KIOSGAMER Januari 2026 Terbaru, Dapat Diskon hingga Bonus Diamond 30 Persen!