Suara.com - Infinix Indonesia memperbarui lini ponselnya dengan meluncurkan Infinix S4 di Jakarta pada Selasa (8/7/2019). Vice President Infinix Indonesia Christian Sudibyo mengatakan bahwa ponsel terbaru besutannya ini menawarkan berbagai fitur premium dan dikemas dengan harga yang terjangkau.
"Infinix S4 akan menjadi pilihan terbaik di segmen mid-range. Konsumen bisa menikmati berbagai fitur mewah yang biasanya ditemukan di ponsel flagship, tapi dengan harga lebih murah," kata Christian.
Sebagai informasi, spesifikasi Infinix S4 ditenagai prosesor MediaTek Helio P22 Octa-Core berkecepatan 2.0 GHz yang dikombinasikan dengan RAM 6 GB dan memori internal 64 GB yang masih bisa ditingkatkan via MicroSD.
Ponsel anyar ini juga sudah menjalankan Android 9 Pie dan dilengkapi baterai berkapasitas 4.000 mAh. Untuk pengisian daya, Product Marketing Specialist Infinix Indonesia Jefry Fernando Sinaga mengklaim bahwa Infinix S4 mampu mengisi penuh baterai dalam waktu satu setengah jam saja.
Beranjak ke fitur hiburan, Infinix S4 punya tiga kamera belakang dengan konfigurasi 13 MP + 8 MP + 2 MP. Sementara kamera selfienya beresolusi 32 MP, lengkap dengan teknologi AI.
Demi menjaga keamanan data penggunanya, Infinix S4 juga dilengkapi pemindai sidik jari dan face unlock yang mampu mendeteksi 1.024 titik wajah.
Tersedia dalam pilihan warna Space Gray, Twilight Purple, dan Nebula Blue, harga Infinix S4 dibanderol Rp 2,199 juta. Namun bila membelinya via flash sale Lazada pada 12 Juli 2019, harganya dipangkas menjadi Rp 1,999 juta.
Baca Juga: Infinix S4 Segera Masuk ke Indonesia
Berita Terkait
-
Infinix S4 Segera Masuk ke Indonesia
-
Spesifikasi Garang Infinix Hot 7 Pro, Smartphone Rp 1 Jutaan Super Murah
-
Infinix Targetkan Masuk 5 Besar di Pasar Ponsel Indonesia Tahun 2019
-
Wah, Infinix Smart 3 Plus dan Hot 7 Pro Meluncur Bareng di Indonesia!
-
Infinix Hot 6X Ajak Anak Muda Rasakan Sensasi Teknologi Imersif
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
Terkini
-
5 Rekomendasi HP Android Harga Murah Rp2 Jutaan Tahan Dipakai 5 Tahun Lebih
-
5 Rekomendasi HP Murah Harga 2 Jutaan Bisa Rekam Video 4K
-
Samsung Galaxy A07 5G vs Samsung Galaxy A06 5G: Apa Saja Peningkatannya?
-
Dari Inovasi hingga Keamanan Siber, Arah Baru Bisnis Digital
-
5 HP Murah 2026 yang Dijamin Dapat Update Android hingga 4 Tahun ke Depan
-
5 Rekomendasi HP RAM 8 GB di Bawah Rp2 Juta, Performa Oke untuk Multitasking
-
Perbedaan TheoTown HP dan PC, Mana Lebih Baik untuk Membangun Kota Impian?
-
27 Kode Redeem FC Mobile 28 Januari 2026: Persiapan Klaim Gullit 117 OVR dan Ribuan Gems Gratis
-
Skor AnTuTu Samsung Galaxy A07 5G Terungkap: HP Murah dengan Baterai Jumbo
-
8 HP Murah Snapdragon untuk Edit Foto dan Video dengan Performa Stabil