Suara.com - Salah satu pendiri Apple Steve Wozniak menghimbau agar warganet berhenti menggunakan Facebook karena alasan privasi data pribadi penggunanya.
"Ada banyak jenis orang dan bagi sebagian, manfaat Facebook lebih berharga dibandingkan dengan kehilangan privasi," sindir Wozniak seperti dikutip dari CNBC pada Rabu (10/7/2019).
Namun orang yang masih memiliki akal, kata Wozniak, akan secepat mungkin menghapus akun Facebook mereka, karena aplikasi buatan Mark Zuckerberg tersebut telah melewati batas-batas privasi penggunanya.
"Tapi bagi sebagian lagi, seperti saya, rekomendasiku adalah bagi kebanyakan orang, kalian harus mencari cara untuk keluar dari Facebook," lanjutnya.
Seandainya warganet menolak untuk keluar dari media sosial terpopuler ini, pria yang turut mendirikan Apple bersama mendiang Steve Jobs ini menyarankan Facebook agar memberikan ruang privasi yang lebih luas bagi penggunanya.
Sebagai contoh, pengguna aplikasi bisa membayar agar data-datanya tidak diserahkan ke pihak ketiga.
Pernyataan Wozniak sendiri dipicu oleh terungkapnya skandal Cambridge Analytica yang memaparkan kebocoran data jutaan pengguna Facebook.
Sementara itu, Wozniak sendiri sudah meninggalkan dan menghapus akun Facebook miliknya sejak bulan April tahun lalu. Alasannya, aplikasi ini lebih banyak merugikan dirinya.
"Jejaring sosial ini lebih banyak memberi saya keburukan dibanding kebaikan. Apple memiliki cara yang lebih aman dalam membagikan hal tentang penggunanya. Saya masih bisa bertahan dengan cara lama seperti email dan pesan singkat," demikian tulisan terakhirnya sebelum menonaktifkan akun Facebook.
Baca Juga: Enam Cara Terhindar Phising Facebook
Wozniak menuturkan, sebelum menghapus akun Facebook miliknya, ia sudah terlebih dahulu mengubah dan menghapus sejumlah informasi mengenai dirinya agar data-data pribadinya tidak dimiliki pihak lain.
"Saya tak ingin orang lain mengambil alih akun saya, walaupun itu Steve Wozniak yang lain. Tapi aku tidak keberatan untuk berpisah dengan 5.000 teman di Facebook. Banyak yang tidak saya kenal juga di sana," tandasnya.
Berita Terkait
-
Daftar Harga iPhone Januari 2026, Benarkah Lebih Mahal?
-
Apa Perbedaan iPad Air dari iPad Pro? Ini 5 Rekomendasi Terbaik
-
Snapdragon X2 Elite Extreme Ungguli Appe M4, Laptop Windows Anyar Jadi MacBook Killer?
-
iPhone Siap Pakai Kamera 200MP, Apple Gandeng Samsung dan Tinggalkan Sony?
-
5 Smartwatch Terbaik Setara Apple Watch Rp1 Jutaan Masih Layak Beli di 2026
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
8 Prediksi Kaspersky, Bagaimana AI Menjadi Ancaman dan Pertahanan Siber Ini Wajib Dilakukan
-
4 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Spek Tinggi Mulai Rp1 Jutaan
-
Bocoran Panas Xiaomi 17 Max: Meluncur April, Kencang Bak Pro tapi Tanpa Fitur Ini!
-
33 Kode Redeem FF Aktif 12 Januari 2026, Bundle Ryomen Sukuna Siap Hadir
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 12 Januari 2026, Ada Bocoran Pemain OVR 117 di Event TOTY
-
Terpopuler: Kode Redeem FC Mobile Terbaru Banjir Hadiah, HP RAM 8 GB di Bawah Rp1,5 Juta
-
21 Kode Redeem FC Mobile 11 Januari 2026, Dapatkan Ribuan Gems hingga Pemain Legendaris
-
Daftar 28 Kode Redeem FF 11 Januari 2026, Cek Bocoran Event Ramadan Lost Treasure
-
7 HP Kamera AI Terbaik Harga Rp1 Jutaan, Foto Auto Jernih Tanpa Editing
-
4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara