Suara.com - Semenjak Apple mengumumkan layanan game streamingnya yang diberi nama Apple Arcade, sejumlah pengembang mulai membuat game yang bisa dimainkan dalam platform tersebut.
Salah satu pengembang yang sudah mengirimkan gamenya di Apple Arcade adalah Gameloft yang menurunkan game Ballistic Baseball.
Ballistic Baseball merupakan game pertama dari Gameloft yang dibuat khusus untuk Apple Arcade, layanan berlangganan game baru Apple yang akan tersedia di App Store pada 19 September mendatang.
“Kami merasa terhormat untuk menjadi salah satu dari beberapa developer yang dipilih Apple untuk bergabung dengan Apple Arcade pada hari pertama, karena ini merupakan bukti dari kualitas hubungan kami yang sudah lama ada dengan Apple,” kata Stéphane Roussel, Chief Executive Officer Gameloft seperti dilansir dari Geeky-Gadgets, Minggu (15/9/2019).
“Sejalan dengan semangat kepeloporan kami, kami ingin berada di garis depan evolusi pasar, dan kami yakin bahwa model berbasis langganan adalah salah satu langkah industri selanjutnya. Dengan Ballistic Baseball di Apple Arcade, kami dapat menjelajahi berbagai cara untuk menghadirkan game kepada para pemain sambil berfokus pada pengalaman yang serba inklusif,” imbuhnya.
Pelanggan Apple Arcade akan dapat mengunduh dan menikmati pengalaman dari permainan bisbol arcade head-to-head. Pengguna juga mendapatkan akses tak terbatas ke seluruh katalog lebih dari 100 game baru dan eksklusif, serta dapat dimainkan di aneka gawai lansiran Apple, mulai dari iPhone, iPad, iPod touch, Mac, dan Apple TV.
Selain itu, pelanggan mendapatkan versi lengkap dari setiap game termasuk semua pembaruan dan ekspansi, tanpa iklan atau pembelian tambahan dalam game.
Baca Juga: Apple Arcade Resmi Dirilis, Ini Kelebihannya
Berita Terkait
-
Beredar, Video Siswa Kejang-kejang, Beberapa Rekannya Histeris
-
Apple Arcade Resmi Dirilis, Ini Kelebihannya
-
Game Blockchain Evolution Land Kini Tersedia di HPB Wallet
-
Bocah 13 Tahun Ini Tewas Kesetrum saat Main Game sambil Isi Daya
-
Tak Berbahasa Inggris, Inilah 5 Game Android Gratis dalam Bahasa Indonesia
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
Terkini
-
Google Doodle Peringati Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional, Ini Maknanya
-
Unisoc T7250 vs MediaTek Helio G81, Bagus Mana?
-
Cari Smartwatch yang Cocok untuk iPhone selain Apple Watch? Cek Rekomendasi Keren Ini
-
Spesifikasi Redmi Pad 2 Pro, Tablet Xiaomi Resmi ke RI dengan Baterai 12.000 mAh
-
Daftar Harga iPhone Terbaru November 2025, Setelah iPhone 17 Rilis Banyak yang Dapat Diskon
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
25 Kode Redeem FF Hari Ini 5 November 2025: Skin Evo Gun Gratis Di Depan Mata
-
22 Kode Redeem FC Mobile 5 November 2025: Banjir Hadiah Rank Up dan Pemain Bintang Gratis
-
Terjemahan Langsung di AirPods Masuk ke Uni Eropa, Kapan Giliran Indonesia?
-
Review Realme 15T 5G: Desain BIkin Pangling, Punya Baterai Jumbo 7.000 mAh