Suara.com - Tidak semua game mobile yang ternama di Android hadir dengan grafis memukai, ada pula seperti Idle Stickman. Game baru yang tiba-tiba populer di Google Play Store.
Game Android satu ini tiba-tiba merangsek ke daftar trending di Google Play Store sejak awal diluncurkan pada pertengahan September 2019.
Idle Stickman sendiri diluncurkan di Google Play Store sejak 11 September 2019, dan telah memuncaki trending game Android pada 25 September 2019.
Hanya dalam waktu 2 minggu, game ini langsung diunduh lebih dari 100 ribu pengguna. Google Play Store bahkan melabeli Idle Stickman sebagai "#1 Trending" di platform miliknya.
Game Android, Idle Stickman sangat ringan dan tak membutuhkan banyak memori. Pengguna hanya perlu menyiapkan sekitar 24 MB saat pertama kali mengunduhnya.
Dalam game baru ini, Anda akan diberi misi untuk membunuh deretan musuh yang terus berdatangan dengan menggunakan berbagai macam senjata.
Terdapat lebih dari 50 Stickman yang tersedia lengkap dengan variasi senjata. Pada level awal, pemain hanya disediakan Stickman dengan senjata berupa anak panah.
Baca Juga : 5 Game Adventure Terbaik di Android, Auto Nagih!
Seiring dengan pertambahan level, terdapat berbagai macam Stickman yang menggunakan berbagai senjata seperti senapan, tank, dan senjata mesin lainnya.
Baca Juga: Terbaik di Android, Yuk Nostalgia Bareng 5 Game Arcade yang Penuh Aksi
Jika Anda terlalu serius memainkannya, jempol Anda dijamin akan kelelahan karena game ini membutuhkan kecepatan tap jempol untuk meningkatkan kecepatan lesatan senjata.
Namun sebenarnya, seperti namanya, "Idle", Anda dapat membiarkan Stickman menembak dengan sendirinya tanpa bantuan jempol.
Baca Juga : 5 Game Arcade Penuh Aksi Terbaik Android, Hadirkan Misi Seru!
Pemain hanya harus menaikan level Stickman menggunakan uang dan juga Booster yang tersedia di pojok kanan atas.
Semakin besar level dan musuhnya, semakin besar pula uang yang dapat dihasilkan di game Android ini.
Seperti deskripsi, pemain dapat menghasilkan "triliunan dolar AS" (tentunya di dalam game) untuk dicairkan ke dalam penguatan senjata.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
Terkini
-
Dari Inovasi hingga Keamanan Siber, Arah Baru Bisnis Digital
-
5 HP Murah 2026 yang Dijamin Dapat Update Android hingga 4 Tahun ke Depan
-
5 Rekomendasi HP RAM 8 GB di Bawah Rp2 Juta, Performa Oke untuk Multitasking
-
Perbedaan TheoTown HP dan PC, Mana Lebih Baik untuk Membangun Kota Impian?
-
27 Kode Redeem FC Mobile 28 Januari 2026: Persiapan Klaim Gullit 117 OVR dan Ribuan Gems Gratis
-
Skor AnTuTu Samsung Galaxy A07 5G Terungkap: HP Murah dengan Baterai Jumbo
-
8 HP Murah Snapdragon untuk Edit Foto dan Video dengan Performa Stabil
-
Kisah Pilu Aktris Prince of Persia Remake: Game Batal, Info Datang Bukan dari Tim
-
WhatsApp Kena Spam? Ini Cara Blokir dan Laporkan Penipu Agar Akun Aman
-
37 Kode Redeem FF Terbaru 28 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40 Cobra, dan Item Jujutsu