Suara.com - Samsung Electronics Indonesia menghadirkan versi Lite dari flagship Galaxy Note 10 yang masih membawa fitur-fitur premium dari gawai seri Note.
"Ponsel kategori flagship dari Samsung telah menjadi aspirasi konsumen Indonesia yang menginginkan kemutakhiran kualitas guna menjalani aktivitas harian yang tinggi mobilitas dan dinamika," ucap Jae Hoon Kwon, President Samsung Electronics Indonesia dalam keterangan resminya.
Samsung Galaxy Note 10 Lite mengusung layar Infinity-O yang lebih besar dengan bentang layar 6,7 inci sehingga memberikan keleluasaan pandang. Bagi sebagian besar pengguna smartphone kekinian yang didonimasi oleh generasi Z dilaporkan lebih banyak melakukan mobile video.
Dengan layar resolusi FHD+ (1080 x 2400) berteknologi Super AMOLED, Galaxy Note 10 Lite memberi jaminan tampilan warna yang memikat mata.
Selain itu, seri Note tak lepas dari S Pen yang dilengkapi dengan teknologi paling mutakhir. Dibekali fitur Air Command yang muncul di layar saat S Pen dikeluarkan dari badan ponsel, fitur ini memberi pintasan pilihan perintah seperti membuat catatan, screenshot, dan yang lainnya. Teknologi terbaru memungkinkan tulisan tangan langsung diubah menjadi teks yang bisa disunting maupun dibagikan.
S Pen Samsung Galaxy Note 10 Lite juga didukung Bluetooth Low-Energy yang dapat digunakan untuk mengontrol layar presentasi, memberi perintah saat menonton video, atau mengambil gambar dari jarak tidak lebih dari 10 meter.
Selain itu, terdapat fitur Air Gestures yang diperkenalkan pada seri Galaxy Note 10 yang menghadirkan sensor gerakan tangan dan diterjemahkan sebagai perintah, seperti mengayun ke atas, bawah, kiri dan kanan, hingga lingkaran sesuai arah jam atau sebaliknya.
Keunggulan lainnya adalah sektor tiga kamera yang dimiliki Galaxy Note 10 Lite dengan lensa ultra wide sebesar 12 MP bukaan f/2.2, lensa wide-angle 12 MP bukaan f/1.7, dan telephoto 12 MP bukaan f/2.4. Sedangkan kamera depannya mengusung sensor 32 MP dengan bukaan f/2.2.
Tak hanya itu, dengan fitur Dual OIS pengguna dapat mengambil gambar yang stabil dan video meskipun hanya dipegang tangan. Untuk menunjang performa, perangkat ini memiliki kapasitas baterai sebesar 4.500 mAh.
Baca Juga: Penampakan Burung Hantu Menggemaskan, Dievakuasi karena Tak Bisa Terbang
Samsung Galaxy Note 10 Lite akan tersedia mulai 5 Februari 2020 di seluruh jaringan Erajaya Group dan tersedia dalam pilihan warna Aurora Glow dan Aurora Black serta dibanderol seharga Rp 8,199 juta.
Berita Terkait
-
Samsung Galaxy S10 Lite dan Note 10 Lite Bakal Diperkenalkan di CES 2020
-
10 Smartphone Terbaik 2019 dengan Harga di atas Rp 5,6 Juta
-
Ini Daftar Smartphone dengan Kamera Terbaik 2019
-
Samsung Galaxy Note 10 Lite Akan Bawa Spesifikasi Kelas Menengah?
-
Cara Menonaktifkan Bixby di Seri Samsung Galaxy S dan Note
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
Terkini
-
5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
-
5 Fakta TheoTown yang Sedang Viral di Indonesia, Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Pemerintah
-
Daftar Harga HP Vivo Januari 2026, Lengkap Mulai Seri Murah hingga Flagship
-
7 Tablet Xiaomi Terbaik untuk Kerja, Performa Kencang Mulai Rp1 Jutaan
-
HP Baterai 6000 mAh Tahan Berapa Hari? 5 Merek Ini Paling Awet di Kelasnya
-
Jangan Buru-buru Ganti HP Baru, Ini 5 Tips Agar HP Lawas Tetap Awet dan Anti Lemot
-
7 Penyebab HP Cepat Panas Kayak Setrikaan dan Cara Mengatasinya
-
Terpopuler: Spesifikasi Pesawat ATR 42-500, Daftar Promo HP Imlek 2026
-
24 Kode Redeem FF 18 Januari 2026, Bocoran Skin Tinju Yuji Itadori
-
22 Kode Redeem FC Mobile 18 Januari 2026, Zico 117 Overpowered Menantimu