Suara.com - Apple dikabarkan bakal menanamkan sensor cahaya ke dalam AirPods terbaru mereka.
Sebagaimana melansir laman GSM Arena, Selasa (26/5/2020), sensor cahaya tersebut nantinya akan menjadi komponen penting agar perangkat bisa menentukan kondisi kesehatan penggunanya. Mulai dari jumlah langkah kaki, kadar oksigen dalam darah, hingga detak jantung.
Bahkan, perusahaan besutan Tim Cook itu dikabarkan sudah meminta perusahaan semikonduktor ASE Technology untuk membuat sensor cahaya tersebut.
Meski teknologi ini baru disematkan pada perangkat earbuds, namun konsep penggunaan sensor cahaya untuk mendeteksi kondisi kesehatan manusia sudah pernah digunakan pada Samsung Galaxy S9.
Pada ponsel buatan pabrikan Korea Selatan tersebut, sensor cahaya bekerja untuk mengukur intensitas cahaya guna menghitung laju detak jantung pengguna Galaxy S9.
Sementara itu Apple berhasrat menambahkan sensor cahaya ke dalam AirPods terbarunya agar dapat memantau sleep apnea.
Sekadar informasi, sleep apnea merupakan gangguan tidur yang sangat serius karena berpotensi mengakibatkan kematian. Ini terjadi karena sistem pernapasannya terhenti ketika penderita tengah dalam kondisi tertidur.
Sebelumnya, Apple juga sudah mulai menawarkan fitur kesehatan pada perangkat wearable Apple Watch 5 dengan menggunakan fitur electrocardiogram (ECG) untuk memantau kondisi jantung penggunanya.
Baca Juga: Terancam Punah, Cheetah Sahara Terlihat Pertama Kalinya dalam Satu Dekade
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Hindari Bocoran, GTA 6 Versi Fisik Diprediksi Alami Penundaan
-
Redmi Note 15 5G vs Infinix Note Edge: Mending HP Murah Layar Curved yang Mana?
-
Industri Ambil Peran Aktif Bangun SDM Vokasi Masa Depan
-
5 Rekomendasi Tablet yang Bisa Sambung ke Proyektor, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
4 HP Murah Snapragon di Bawah Rp1,5 Juta untuk Multitasking, Tidak Gampang Panas
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Gempa Beruntun Melanda Selatan Jawa: Kata 'Gempa' dan 'Kerasa' Trending di X
-
31 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 27 Januari 2026, Ada Draft Voucher dan Icon Legendaris 115-117
-
54 Kode Redeem FF Terbaru 27 Januari 2026, Klaim Gloo Wall dan Item Jujutsu Kaisen Gratis
-
5 Tablet Samsung untuk Desain Grafis, Nyaman saat Menggambar