Suara.com - Bagi kamu yang terlalu kesal dengan sistem matchmaking Mobile Legends, update anyar ini bisa meredam emosimu. Update teranyar pada patch 1.4.94 diklaim dapat menyelesaikan sistem yang sebelumnya dianggap "tidak imbang" pada Mobile Legends.
Optimasi matchmaking sudah bergulir di Advanced Server dan sebentar lagi bisa dicicipi di Original Server.
Beberapa kali pertandingan yang dilakukan oleh penulis, optimasi matchmaking dari Moonton sepertinya berdampak cukup baik.
Lawan yang ditemui dan kawan yang didapatkan tidak "sehoror" biasanya.
Sebagai informasi, kalian pasti pernah mendapatkan lawan yang cukup tangguh seolah-olah itu dari Tier dua tingkat di atas kita.
Sementara yang lebih menyedihkan, teman-teman yang kita dapatkan cenderung "Toxic" dengan skill berkebalikan dengan lawan kita.
Masalah tersebut diprediksi bisa diminimalisir pada update terbaru Mobile Legends di patch 1.4.94.
"Patch 1.4.94 terungkap. Penyeimbangan game (matchmaking, hero, dan battlefield). Optimasi teamfight dengan FPS lebih tinggi. Kemungkinan matchmaking lintas-Rank berkurang drastis sekitar 80 persen," tulis Moonton pada akun resmi Mobile Legends di Facebook.
Ini bukan pertama kalinya Moonton mengutak-atik sistem matchmaking-nya.
Baca Juga: Pelatih Timnas U-16 Gelar Kompetisi Mobile Legends dan Menghafal Al Quran
Pada awal tahun 2020, mereka juga mencoba menyeimbangkan matchmaking yang lebih adil dengan mempertemukan player solo vs player solo dan tim party vs tim party.
Tak hanya matchmaking, Moonton juga menghadirkan skin anyar Baxia Badass Roller dengan harga 599 Diamond.
Beberapa item yang telah dikonfirmasi mendapatkan Nerf yaitu Raptor Machete, Blade of the Heptaseas, dan Blade of Despair (BoD).
Moonton mengklaim bahwa update baru Mobile Legends membuat game akan mengonsumsi RAM lebih sedikit dan FPS-nya juga meningkat.
Burst Damage pada Claude dan Granger juga akan mengalami Nerf.
Sementara Khufra akan mendapatkan Buff pada Damage di late-game, Vale memiliki Buff Hit Rate Combo lebih besar, dan Granger mempunyai Buff pada daya tahan kemampuan Reap-nya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
Terkini
-
6 Game Perang Tank Terbaik di Android: Simulasi Realistis hingga Sci-Fi!
-
7 Perubahan Hadir di Phone Air 2, HP Paling Tipis Apple
-
Siap Meluncur, Begini Penjelasan Gameplay dan Karakter Resident Evil Requiem
-
HP Murah Motorola Moto G17 Debut dengan Kamera Sony, Apa Saja Kelebihannya?
-
51 Kode Redeem FF Terbaru 29 Januari 2026: Bocoran Mystery Shop dan Angel Ungu Rilis
-
Android Hadirkan Fitur Antimaling Canggih, HP Curian Kini Makin Sulit Dibobol
-
25 Kode Redeem FC Mobile 29 Januari 2026: Siap-siap Flashback Messi-CR7 Hari Ini
-
5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Terpopuler: 5 HP NFC Termurah Januari 2026, Kapan MPL ID Season 17 Dimulai?
-
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?