Suara.com - Popularitas sepeda lipat kian meningkat di Indonesia, demikian dikatakan situs meta-search iPrice, dikutip Senin (20/7/2020). Sejak Covid-19 mewabah, jumlah pemesanan sepeda naik 50 persen dan pengguna sepeda di kawasan ibu kota meningkat hingga 1000 persen per minggu pertama Juli 2020 dibandingkan 2019.
Sepeda lipat, sepeda gunung (MTB) dan sepeda anak menjadi 3 model utama dari model sepeda yang menjadi tren di Indonesia. iPrice menyebut, sepeda lipat merupakan yang paling banyak dicari. Search interest di Google Trends untuk sepeda lipat meningkat hingga 900 persen sejak 1 Maret hingga 21 Juni 2020.
Selanjutnya pada urutan kedua, sepeda gunung atau MTB pun mengalami peningkatan search interest hingga 680 persen sejak 1 Maret hingga 21 Juni 2020.
Sepeda anak berada di peringkat ketiga dengan pencarian yang juga meningkat sejak 1 Maret. Hanya saja, peningkatan tidak terlalu signifikan yaitu hanya 142 persen. Road bike atau sepeda balap berada di peringkat terakhir dengan peningkatan pencarian sebesar 300 persen selama periode yang sama.
Temuan search interest ini sejalan dengan temuan pasar bahwa 60 persen dari pasar saat ini lebih memilih sepeda yang dapat dilipat; 30 persen untuk pasar sepeda gunung atau MTB; sedangkan sisanya merupakan produk lain seperti sepeda kota dan sepeda untuk anak-anak.
Pencarian kata kunci (keyword) sepeda mengalami peningkatan paling tinggi di tanggal 21 Juni dikarenakan mulai diberlakukannya car free day (CFD) untuk pertama kalinya sejak PSBB berlangsung.
Jumlah pengunjung yang bersepeda diperkirakan hingga 18.813 pada hari itu. Orang Indonesia mulai mencari sepeda untuk mempersiapkan CFD pada minggu selanjutnya pada tanggal 28 Juni 2020.
Mengapa sepeda lipat menjadi tren tertinggi?
iPrice meneliti lebih lanjut mengenai popularitas keyword Sepeda Lipat menggunakan Google Keyword Planner. Berdasarkan data yang didapatkan search interest keyword sepeda lipat pada awal Maret 2020 hanya sebesar 90.500.
Baca Juga: Satpol PP di Makassar Patroli Pakai Brompton? Ini Faktanya
Peningkatan mulai terjadi pada bulan April sebesar 82 persen menjadi 165.000, padahal bulan April merupakan awal mula diterapkannya PSBB pada sebagian besar provinsi di Indonesia. Pada bulan Mei search interest stabil dengan tidak adanya peningkatan sejak bulan April.
Juni 2020, menjadi peningkatan drastis dari search interest keyword sepeda lipat, dengan peningkatan hingga 644 persen sejak Maret 2020 dengan total jumlah sebanyak 673.000.
Hal ini sejalan dengan semakin banyaknya update masyarakat yang bersepeda di sosial media.
Sementara, untuk provinsi dengan pencarian keyword sepeda lipat tertinggi yaitu Jawa Barat (19,4 persen), Jawa Tengah (17,7 persen) dan DKI Jakarta (16,7 persen). [Antara]
Berita Terkait
-
Tips Memilih Sepeda untuk Sehari-Hari, Pilih yang Bobotnya Ringan dan Fleksibel
-
Kenalan dengan Motor Multifungsi Felo M1: Tak Cuma Ditunggangi, Bisa Jadi Powerbank
-
Spesifikasi Xiaomi Himo Z20, Sepeda Lipat Bertenaga Listrik yang Ringan dan Kencang
-
Ogah Lapor Polisi, Warga Kembangan Jakbar Ikhlas Sepeda Lipat Ponakan Digondol Maling: Biar Viral Aja
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
53 Kode Redeem FF Terbaru 1 Januari 2026, Klaim M1014 Demolitionist dan The Hungry Pumpkin
-
Ini Kode Promo KIOSGAMER Januari 2026 Terbaru, Dapat Diskon hingga Bonus Diamond 30 Persen!
-
28 Kode Redeem MLBB Terbaru 1 Januari 2026: Klaim Skin Epic, Diamond, dan Fragment Gratis
-
95 Persen Jaringan Pulih, XLSMART Percepat Konektivitas Pascabencana di Aceh
-
8 Prompt AI untuk Edit Foto Jadi Dramatis yang Lagi Tren di TikTok
-
iPhone Disebut Bakal Pakai Layar Lengkung Empat Sisi, Apple Ikuti Jejak Xiaomi?
-
5 HP Harga Rp1 Jutaan Paling Worth It di Tahun 2026, Spek Gak Kaleng-kaleng
-
Samsung Disebut Eksperimen Baterai 20.000 mAh, Ini Tantangannya
-
Update 25 Kode Redeem FC Mobile 1 Januari 2026, Klaim Icon 113-115 Gratis di Tahun Baru!
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar