Suara.com - Realme sangat "rajin" dalam meluncurkan jajaran HP baru mereka. Setelah bersiap merilis Realme C15 di Indonesia pada 28 Juli,kini perusahaan juga akan mengenalkan Realme V5 sebentar lagi.
Sebelum itu, kita telah disuguhi dengan beberapa teaser mengenai HP Realme V5 dengan penampakan cukup elegan.
Sepertinya Realme mulai berani dalam merombak besaran logo pada tulisan "Realme" di bodi HP.
Setelah Realme C11 yang cukup menonjol, tampilan merek pada Realme V5 bahkan lebih besar lagi.
Terungkap bahwa Realme V5 dibekali logo cukup besar dengan tampilan berwarna silver metalik futuristis.
Melalui akun resmi mereka di Weibo, perusahaan mengonfirmasi bahwa Realme V5 akan debut pertama kali di China pada 27 Juli 2020.
Perangkat sudah lolos sertifikasi di TENAA dengan membawa kode RMG2111 dan RMX2112 5G.
Berdasarkan sertifkasi di TENAA, terungkap bahwa HP Realme V5 akan dibekali layar IPS LCD 6,5 inci beresolusi Full HD Plus dengan rasio aspek 20:9.
Melalui bocoran dari leaker Digital Chat Station, beberapa prediksi spesifikasi kunci dari Realme V5 terungkap ke publik.
Baca Juga: Teaser Beredar, Realme Siap Kenalkan Ponsel 5G?
HP baru ini akan memiliki refresh rate antara 90 Hz atau 120 Hz.
Perangkat juga ditenagai oleh prosesor 2.0 GHz yang membawa dukungan 5G.
Identitas dari chipset masih belum jelas namun diduga itu adalah Dimensity 800 dari MediaTek.
Dikutip dari Gizmochina, HP Realme V5 akan memiliki 4 kamera belakang dengan resolusi 48 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP.
Perangkat mempunyai baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan fitur Dart Charge 30 W.
HP baru ini akan tersedia dalam RAM 6 GB dan 8 GB yang dipasangkan dengan memori internal 64 GB, 128 GB, serta 256 GB.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
63 Kode Redeem FF Terbaru 10 Januari: Ada Skin Famas HRK, Bunny, dan Emote Gratis
-
Waspada! Serangan Phishing Lewat Kode QR Meledak hingga 5 Kali Lipat di Paruh Kedua 2025
-
7 Tablet Jagoan Multitasking Berat dengan Slot SIM Card, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Oppo Reno15 Series Resmi Dibuka Pre-Order, Dancing Aurora Jadi Ikon Desain Artistik di Kelasnya
-
32 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari: Ada Player 112-115, Token, dan 15 Juta Koin
-
Penjelasan Swiss Stage di M7 Mobile Legends, ONIC dan Alter Ego Main Fase Ini
-
Acer Perkenalkan Predator XB273U F6 dengan Kecepatan 1000 Hz di CES 2026
-
Apa Itu iPhone 17 Pro HDC? Jangan Tertipu, Kenali 8 Perbedaannya dengan yang Ori
-
4 HP Vivo Snapdragon dengan Performa Ngebut, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
-
HP Mati Total Tak Bisa Nyala? 5 Cara Jitu Menghidupkan Tanpa Tombol Power dan Volume